10 Tempat Wisata di Banyumas, Jawa Tengah yang Lagi Hits Dikunjungi

Tempat wisata di Banyumas (Foto: TripAdvisor)

PARBOABOA, Banyumas - Tempat wisata di Banyumas menjadi andalan bagi para wisatawan yang akan menghabiskan waktu liburnya. Banyumas menjadi salah satu kabupaten di Jawa Tengah yang menyajikan deretan wisata menarik untuk dikunjungi.

Aktivitas berlibur tentu menjadi suatu hal yang menyenangkan. Untuk memberikan sensasi liburan tak membosankan, Banyumas menawarkan sajian budaya, sejarah, kuliner khas, hingga wisata alam dan buatan yang populer.

Banyumas terkenal dengan bahasa tradisional ngapak yang menjadi ciri khas unik dan memiliki daya tarik tersendiri. Tak hanya itu, Banyumas juga dikenal akan pertunjukan kesenian wayang kulit yang menjadi simbol budayanya.

Terdapat banyak hal menarik dan unik yang terdapat di Banyumas Jawa tengah. Rekomended untuk dijadikan sebagai opsi liburan asik dan seru dengan berbagai suguhan wisata hits yang fenomenal.

Tak perlu khawatir akan biaya liburan mahal, karena anda akan ditawarkan dengan harga tiket masuk murah dan fasilitas penunjang lengkap. Anda bisa berkeliling mengeksplor indahnya Banyumas karena banyak obyek wisata terbaru yang akan menemani.

Tertarik untuk berkunjung ke Banyumas Jawa Tengah? Berikut ini beberapa daftar destinasi wisata Banyumas terbaru, paling hits, dan menarik untuk dikunjungi saat menjelang waktu liburan. Berikut ulasannya!

1. Kebun Raya Baturraden

(Foto: Kebunrayabaturraden.id)

Kabun Raya Baturraden mengoleksi aneka tumbuhan, mulai dari mulai bunga anggrek hingga tanaman obat, paku, dan bambu.

Pengunjung yang datang ke tempat ini akan disambut dengan rimbunnya pepohonan. Lokasinya ada di Jalan Pancurantujuh-Wanawisata Baturraden, Purwokerto, Dusun III Berubahan, Kemutug Lor, Baturraden, Banyumas, Jawa Tengah.

2. Telaga Sunyi

(Foto: Google maps/@Sahara S)

Telaga Sunyi merupakan sebuah sungai atau telaga yang berada di tengah hutan, sehingga suasana tenang dan damai dapat kita rasakan.

Ada yang bilang penyematan kata “Sunyi” merupakan akronim dari “Surga Tersembunyi”, ada pula yang menyebutkan diberi nama Telaga Sunyi karena lokasi ini sering dijadikan tempat untuk bertapa atau menyendiri.

Karena berada di tengah hutan, untuk dapat menikmati kedamaian alam di Telaga Sunyi Anda harus melakukan trekking terlebih dahulu akan tetapi tidak terlalu susah.

3. Curug Ceheng

(Foto: Google maps/@Kuswandi Ria)

Curug Ceheng memiliki ketinggian sekitar 13 meter, air yang dialirkannya bersih juga jernih berasal dari Kali Pelus. Di bawahnya terdapat sebuah kolam alami yang cukup besar juga dalam.

Sebelum menikmati keindahan Curug Ceheng, Anda harus melakukan trekking menuruni anak tangga terlebih dahulu. Meskipun sedikit melelahkan namun panorama alam yang disajikan menghempaskan semua penat yang dirasakan.

Ragam wisata seru yang dapat Anda lakukan ketika berada di Curug Ceheng diantaranya bermain alir di sekitar aliran air terjun yang banyak terdapat bebatuan.

4. The Village Baturraden

(Foto: Explorewisata.com)

Masih berada di kawasan yang sama, destinasi wisata ini memiliki konsep yang cukup beda daripada lainnya. Tempat wisata Banyumas satu ini sangat cocok untuk keluarga, terutama bagi yang telah memiliki anak.

Saat ini, permainan yang ramah anak sangat kurang sehingga banyak anak yang memainkan permainan berbahaya atau tidak sesuai dengan usianya. Akan tetapi, tempat ini memiliki permainan ramah anak yang sangat aman untuk buah hati anda.

5. Air Terjun Curug Jenggala

(Foto: Pegipegi.com)

Sekilas tampak seperti air terjun pada umumnya, tetapi sederet pemandangan menarik telah disuguhkan untuk Anda. Air terjun ini memiliki empat air yang jatuh ke bawah dengan sumber air cukup deras.

Yang membuat wisata Banyumas ini menarik, yaitu lanskap pemandangan eksotis antara air terjun, pepohonan di sekitar, dan spot foto ikonik di depannya. Anda bisa berfoto dengan kekasih atau pasangan di tanda hati yang ada di depan air terjun.

Tidak hanya itu, Anda juga dapat menikmati air terjun yang sangat segar ini dengan bermain air di bawah guyurannya. Daya tarik lainnya, yaitu air yang jatuh selalu jernih dan bening tanpa ada kotoran yang turut turun karena kebersihan lingkungan terjaga dengan baik.

Untuk menikmati pemandangan sekitar, Anda bisa melihatnya melalui ketinggian yaitu gardu pandang di atas bukit. Dengan begitu, tidak ada pemandangan yang terpotong oleh suatu hal.

6. Kebun Bunga Matahari Rempoah

(Foto: @instapurwokerto)

Yang tertarik menikmati warna-warna cerah bunga matahari dan marigold, kebun bunga ini adalah spot yang tepat dikunjungi. Anda dipersilakan berburu foto yang Instagenik, tapi jangan sampai merusak kebun bunganya, ya!

7. Bukit Pandang Munggang

(Foto: @fhm_atm)

Tidak bisa dimungkiri, Bukit Pandang Munggang menjadi destinasi wisata Banyumas yang harus Anda kunjungi jika ingin melihat keindahan alam dan lanskap yang keren dari kota ini.

Tidak hanya itu saja, banyak spot berfoto kece yang bisa jadi pilihan background Anda, terutama saat malam hari!

8. Sendang Bidadari

(Foto: @asyrull)

Ingin tahu seperti apa kolam mandinya para bidadari? Sendang Bidadari di seputaran wilayah Curug Telu setidaknya menggambarkan nuansa dan suasana kolam tersebut. View yang eksotik dengan atmosfer yang hening dijamin akan memesona Anda!

9. New Small World

(Foto: Instagram/@newsmallworld)

Buat penggemar selfie dengan latar yang Instagramable, Anda bisa mampir ke New Small World. Di tempat ini pengunjung bisa melihat dan berfoto dengan miniatur ikon-ikon terkenal dari seluruh dunia.

Harga tiket masuk per orangnya mulai dari Rp 20.000, sedangkan anak berusia di bawah tiga tahun bisa masuk secara gratis.

Tempat wisata Banyumas ini berlokasi di Jalan Raya Baturaden Barat Nomor 271 Desa Ketenger, Purwokerto, Jawa Tengah.  Jam bukanya mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan 16.00 WIB setiap harinya.

10. Taman Balai Kambang

(Foto: Jatengprov.go.id)

Taman ini diresmikan pada 24 Februari 2014 oleh Bupati Banyumas saat itu, yaitu Achmad Husein, dikutip dari situs web Jatengprov.go.id. Ruang Terbuka Hijau (RTH) ini dibangun di lahan seluas 1,2 hektare dengan dikelilingi pohon, taman, dan jalur jogging. 

Sementara itu, di bagian tengah atau dalamnya, terdapat kolam besar dan taman bermain anak yang terdiri dari ayunan, jungkat-jungkit, dan perosotan. 

Taman Balai Kemambang berada di Jalan Karang Kobar Nomor 9, Glempang, Bancarkembar, Kecamatan Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi tempat wisata Banyumas, Jawa Tengah yang lagi hits dikunjungi. Happy holiday!

Editor: Juni Sinaga
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS