11 Ras Anjing Terbesar di Dunia yang Cocok Dipelihara, Tangguh dan Kuat!

Anjing Terbesar di Dunia (Foto:Instagram Christopher Cline)

PARBOABOA – Dalam dunia hewan peliharaan, sosok anjing sering kali dianggap spesial oleh sejumlah orang. Sifat setia yang dimilliki oleh mamalia ini sering menjadikan mereka disukai dan dijadikan sebagai peliharaan oleh banyak kalangan.

Keberagaman ras dan ukuran anjing juga menjadi salah satu faktor mengapa sekelompok orang memilih hewan ini untuk dijadikan peliharaan. Baik dari ukuran besar hingga anjing paling kecil, kehadiran anjing memang dianggap berarti oleh beberapa kalangan.

Mungkin kamu sedang tertarik untuk memelihara hewan ini, untuk itu berikut Parboaboa akan memberikan rekomendasi ras anjing terbesar di dunia yang bisa memikat perhatianmu.

Jenis anjing besar yang akan dibagikan di bawah ini memiliki kelebihan dan keunggulan luar biasa, sehingga membuatnya menjadi pilihan tepat sebagai teman setia maupun sekedar hewan peliharaan menakjubkan. Yuk simak ulasan di bawah ini.

1. Saint Bernard

Anjing Terbesar di Dunia

Saint Bernard (Foto:Shutterstock.com) 

Saint Bernard adalah ras anjing terbesar di dunia. Tidak hanya menjadi paling raksasa di jenisnya, namun Saint Bernard juga memiliki asal usul menarik. Hewan ini merupakan hasil kawin silang dari ras Ancient Molosser dan Alps.

Berasal dari pegunungan Alpen, Swiss, tinggi dari anjing ini bisa mencapai 70 sampai 90 cm serta berat di antara 65-120 KG. Dengan bulu tebal dan kasar berwarna putih, serta corak coklat atau merah yang memperindah kepala dan tubuhnya, anjing terbesar di seluruh dunia ini benar-benar memikat hati siapa saja.

Selain penampilannya, sifat ramah dan kesetiaan mereka juga menjadi alasan mengapa banyak orang menyukai jenis ini. Kemampuan luar biasa dalam melacak bau dan naluri kuat juga menjadi salah satu alasan mengapa Saint Bernard dapat melindungi tuannya di balik tubuh besarnya.

2. Mastiff Inggris

Anjing terbesar di dunia

Mastiff Inggris (Foto:sitnotbark.com) 

Mastiff Inggris merupakan salah satu ras anjing terbesar di dunia yang dapat menarik atensimu. Tubuh dengan ketinggian mencapai 70 hingga 90 CM, serta berat 54 sampai 113 KG, Mastiff Inggris dapat melindungi tuannya dari ancaman sekitarnya.

Bulu pendek, tebal, dan halusnya juga membuat penampilan dari hewan ini menganggumkan. Ditambah dengan variasi warna beragamnya, seperti kuning, coklat, hitam, hingga kombinasi putih dan hitam yang menawan.

Mastiff Inggris tentu menjadi pilihan sempurna untuk kamu yang tengah mencari rekomendasi anjing untuk dipelihara. Kepribadian tenang, santai, dan setia dari mamalia ini juga membuat tuannya merasa senang.

3. Dogue De Bordeaux

anjing terbesar di dunia

Dogue De Bordeaux (Foto: petinsurance.com.au) 

Berikutnya adalah Doggue De Bordeaux. Ini merupakan ras anjing terbesar di dunia dari Prancis dengan karakteristik tubuh besar mencapai 54-66 KG, kulit keriput, bulu pendek, halus, tebal, serta variasi warna beragam, seperti coklat, hitam, dan merah.

Kepribadian mereka yang dikenal tenang, santai, dan penuh kasih sayang juga membuat banyak orang tertarik untuk mengadopsi ras anjing terbesar dan termahal di dunia ini. Namun sebelum melakukan hal itu, pastikan untuk memperhatikan perawatan bulu, kesehatan, hingga makanan yang dikonsumsi.

4. Leonberger

anjing terbesar di dunia

Leonberger (Foto:depositphotos.com) 

Dalam mengetahui ras anjing terbesar di seluruh dunia tentu keberadaan Leonberger tidak bisa lepas dari pandangan siapa saja. Jenis yang berasal dari Jerman ini merupakan hasil perkawinan silang dari Saint Bernard, Newfoundland, dan anjing gunung Pyrenean.

Ini membuat penampilan dari hewan ini mirp dengan bola raksasa menggemaskan, yakni ukurannya yang besar, berotot, dan bulu tebal serta lembut.

Keistimewaan lainnya yang dimiliki oleh Leonberger ini yaitu, kepribadian mereka dikenal cenderung ramah kepada manusia, cerdas, serta mudah untuk dilatih. Anjing ini juga dapat dijadikan sosok penjaga keluarga karena kemampuan mengintai yang baik.

5. Deerhound Skotlandia

anjing terbesar di dunia

Deerhound Skotlandia (Foto: cesarsway.com) 

Seperti namanya, Deerhound Skotlandia adalah salah satu ras anjing terbesar dan termahal di dunia yang berasal dari Skotlandia. Jenis ini dikembangkan untuk berburu rusa di daerah pegunungan, sehingga memiliki tubuh yang besar, kuat dan tahan terhadap cuaca dingin.

Karakteristik Deerhound memiliki bulu lembut tebal dan warna cenderung keabu-abuan. Ras ini juga memiliki kemampuan beradaptasi yang baik sehingga cocok untuk dijadikan penjaga rumah.

Di balik itu semua, pastikan untuk tetap memperhatikan kesehatan serta perawatan dari hewan ini agar Deerhound dapat bertahan hidup dengan baik.

6. Kuvasz

anjing terbesar di dunia

Kuvasz (Foto: pastoreabruzzese.net) 

Kuvasz merupakan ras anjing terbesar di dunia dengan berat mencapai 62 KG serta tinggi 76 CM. Jenis yang berasal dari Hongaria ini juga memiliki keberanian, kesetiaan, serta kekuataan yang dapat melindungi tuannya.

Bulu tebal dan putihnya membuat penampilan dari Kuvasz digemari sekelompok orang. Jika kamu ingin memiliharanya, poastikan kamu memberikan waktu untuk merawat dan memberikan latihan yang memadai untuk memastikan mereka bisa hidup sehat dan bahagia.

7. Iris Wolfhound

anjing terbesar di dunia

RIris Wolfhound (Foto: depositphotos.com) 

Iris Wolfhound adalah ras anjing terbesar di dunia yang sudah ada sejak abd ke-17 lalu. Jenis ini dikenal sebagai pemburu serigala dan rusa dari negeri asalnya, Irlandia.

Bukannya tanpa alasan, anjing besar putih ini dipersenjatai oleh fisik kuat serta kemampuan mengintai dengan baik. Namun hal itu juga dibarengi oleh kepribadian tenang dan penuh kasih sayang mereka, sehingga kamu tidak perlu takut ketika ingin memelihara hewan ini.

Menariknya lagi, kulit tebal dan variasi warna beragam juga membuat penampilan dari Iris Wolfhound ini dapat membuatmu banyak orang terpikat hanya dalam sekali lihat.

8. Caucassian Shepherd Dog

anjing terbesar di dunia

Caucassian Shepherd Dog (Foto:  akc.org) 

Caucassian Shepherd Dog adalah jenis anjing yang berasal dari wilayah Rusia Gergoia. Hewan pengembala besar ini memiliki karakter tangguh, pemberani, dan kuat untuk melawan musuh sekitarnya.

Tinggi yang mencapai 70 CM dan berat 50 KG, membuat ras anjing terbesar di dunia ini mampu bersaing dengan anjing besar mirip Husky. Variasi warna mereka juga cukup banyak sehingga kamu dapat mengadopsinya sesuai selera.

Jangan lupa sebelum menjadikan hewan ini sebagai peliharaan, pastikan menyiapkan tempat besar dengan kondisi aman agar mereka dapat hidup dengan tenang.

9. Great Dane

anjing terbesar di dunia

Great Dane (Foto:depositphotos.com) 

Anjing Great Dane diakui sebagai salah satu anjing berukuran raksasa di dunia yang berasal dari Jerman. Jenis ini dikenal sebagai anjing tertinggi di dunia karena, memiliki tinggi mencapai 80-86 cm untuk jantan dan 72-78 cm untuk betina, serta memiliki berat badannya mencapai 54-90 kg.

Mempunyai bulu halus, pendek, serta memiliki warna hitam, biru, abu-abu, coklat dan putih, mamalia ini juga mam

Perlu kamu ketahui, bahwa anjing terbesar di Indonesia ini memiliki sifat yang lembut dan baik hati terhadap keluarga mereka. Sehingga mereka dapat menjadi hewan penjaga yang baik.

10. Mastiff Neapolitan

anjing terbesar di dunia

Mastiff Neapolitan (Foto: en.working-dog.eu) 

Kehadiran Mastiff Neapolitan sebagai salah satu ras anjing terbesar di Indonesia saat ini, sering kali menjadi pilihan utama bagi banyak orang yang tengah mencari sosok penjaga rumah.

Dengan kisaran tinggi mencapai 75 CM dan berat hingga 70 KG untuk ukuran dewasa, anjing ini sering menarik atensi lewat tubuh tangguhnya. Di balik itu, terdapat bulu lembut, tebal, dan berwarna abu-abu kebiruan yang unik, sehingga membuat siapapun dapat tertarik untuk merawat anjing terbesar di dunia ini.

11. Malamute

Malamute merupakan salah satu spesies anjing besar mirip Husky yang sering dijadikan sebagai penarik kereta luncur. Ras ini memiliki ukuran 2x lipat dari Siberian Husky, meski keduanya masih berasal dari jenis yang sama.

Selain dari ukuran, penampilan dari kedua jenis anjing terbesar di dunia ini juga dibedakan dari corak bulunya. Siberian Husky memiliki warna lebih menyala atau berani, sedangkan Malamute masih memilii garis-garis di sekitar hidungnya.

Itulah 11 ras anjing terbesar di dunia yang dapat kamu adopsi untuk dijadikan hewan peiharaan. Meski demikian, ukuran bukanlah menjadi segalanya dalam melihat pesona hewan ini.

Jadi kamu dapat menyesuaikan harga dan kebutuhanmu dalam membeli peliharaanmu. Semoga artikel ini memberikan manfaat untuk para pecinta anjing di luar sana.

Editor: Ester
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS