Profil dan Biodata Lengkap Anthony Martial, The Next Thierry Henry Prancis

Penyerang Manchester United, Anthony Martial (Sumber Foto: Manchester Evening News)

Parboaboa.com – Anthony Martial merupakan salah satu penyerang andalan Manchester United dan Timnas Prancis. Martial di datangkan Manchester United dari AS Monaco dengan biaya transfer sebesar 36 juta euro pada tahun 2015 dengan durasi kontrak empat tahun.

Pemain yang saat ini berusia 26 tahun sedang mengalami penurunan performa di Manchester United. Hal ini disebabkan sulitnya Martial untuk menembus tim utama sejak kedatangan Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho diawal musim 2021/22.

Kabar terbaru dari Anthony Martial memberitakan bahwa dirinya telah menyetujui kepindahan dari Manchester United menuju Sevilla dengan status pemain pinjaman selama enam bulan kedepan. Berita ini didukung oleh pernyataan seorang jurnalis bola ternama asal Italia, Fabrizio Romano.

Penasaran dengan profil dan biodata lengkap Anthony Martial? Berikut ini profil dan biodata lengkap Anthony Martial yang telah Parboaboa rangkum dari berbagai sumber terpercaya.

Profil Lengkap Anthony Martial

Anthony Jordan Martial lahir pada 5 Desember 1995 di Massy, Essonne, Prancis. Martial lahir dari pasangan Joran Martial dan Audrey Martial. Dia memiliki dua saudara laki-laki bernama Johan dan Dorian. Kedua saudara laki-lakinya itu adalah seorang pesepakbola profesional.

Keluarga Martial merupakan imigran dari Guadeloupe. Keluarganya pindah ke Prancis untuk mencari kehidupan yang lebih layak. Setelah menentap dan memiliki anak, kedua orang tuanya melihat jika sepak bola menjadi sesuatu hal yang menjanjikan disana.

Martial kecil memiliki kepribadian yang malu dan pendiam. Dirinya lebih memilih untuk menghabiskan waktu dengan menonton tv dirumah.

Perlu diketahui bahwa keluarganya dan keluarga Thierry Henry memiliki hubungan dekat karena mereka berasal dari daerah yang sama, yaitu Guadeloupe. Berkat kedekatan itu, Martial mulai menyukai sepak bola dan mengidolakan Thierry Henry.

Berkat dukungan dari keluarga, tepat pada 2001 Martial bergabung dengan akademi CO Les Ulis, akademi yang menjadi tempat minimba ilmu Thierry Henry.

Martial dinilai sebagai bakat luar biasa berkat kemampuannya dalam mengolah si kulit bundar. Reputasinya melambung saat tampil apik di kompetisi domestik. Setelah selama kurang lebih delapan tahun menimba ilmu disana, Martial diminati oleh klub Olympique Lyon.

Hingga tepat pada tahun 2009 saat dirinya memasuki usia 14 tahun, ia bergabung dengan akademi Lyon. Berkat penampilan gemilangnya di tim muda Lyon saat itu, Martial pun masuk kedalam tim nasional Prancis U-17. Ia termasuk kedalam nama-nama yang terbang ke Slovenia untuk mengikuti turnamen Piala Eropa U-17.

Setelah dinilai mampu bersaing di tim senior, Martial memulai debut profesionalnya dengan Lyon pada 6 Desember 2012. Ketika itu, Lyon berhadapan dengan Hapoel Ironi Kiryat Shmona di kompetisi Liga Eropa. Sementara di Liga Prancis, ia memulai debut pada 3 Februari 2013. Saat itu, Martial masuk sebagai pemain pengganti di menit ke-79.

Dinilai mempunyai bakat luar biasa, Martial masuk ke dalam radar target AS Monaco. Dengan biaya sekitar 5 juta euro, pemain bertinggi 181 cm itu resmi bergabung dengan Monaco pada 30 Juni 2013. Martial menandatangani kontrak selama tiga tahun dan memulai debut pada 24 November 2013.

Saat kariernya mulai bersinar dan dikenal banyak orang, Martial menjalin hubungan dengan Samantha Helena Jacquelinet. Menjalin cinta selama beberapa tahun dan akhirnya menikah, keduanya dianugerahi dua anak bernama Peyton dan Toto. 

Namun, kisahnya dengan Samantha harus kandas pada tahun 2016 setelah Martial ketahuan selingkuh dengan seorang bintang televisi, Melanie De Cruz.

Anthony Martial bermain gemilang saat membela Monaco. Di musim keduanya, ia berhasil mencetak 9 gol dari 36 pertandingan di Ligue 1 Prancis. Dirinya mencetak gol pertamanya di kompetisi Liga Champion pada 4 Agustus 2015 saat melawan BSC Young Boys. Saat itu, Monaco berhasil menang dengan skor telak 4-0.

Di tahun yang sama, Martial juga memulai debut dengan tim nasional Prancis saat berhadapan dengan Portugal pada pertandingan persahabatan.

Setelah kemampuannya terlihat dan menjadi sorotan banyak pihak, Anthony Martial menarik minat raksasa Inggris, Manchester United. Tepat pada 1 September 2015, ia menandatangani kontrak dengan United selama empat tahun kedepan. Dengan biaya transfer sebesar 36 juta euro, pemain asal Prancis itu resmi mendarat di Old Trafford.

Saat diboyong United, Martial disebut sebagai pemain muda termahal di dunia. Transfernya sukses membuat heboh beberapa media Prancis sebelum Kylian Mbappe muncul sebagai bintang baru.

Bersama United, Martial berhasil mencetak golnya di Old Trafford pada 12 September 2015 saat itu Manchester United menang dengan skor 3-1 melawan Liverpool. Dia bahkan berhasil meraih penghargaan Golden Boy Award 2015. 

Seperti dilansir dari laman resmi United, Martial menjadi pemenang setelah dia mendapatkan suara lebih banyak dari Kingsley Coman (Juventus/Bayern Munich) dan Hector Bellerin (Arsenal).

Pemilihan sendiri dilakukan berdasarkan voting yang dilakukan oleh jurnalis dari 30 surat kabar terkemuka di Eropa, termasuk L’Equipe (Prancis), Marca (Spanyol), dan The Times (Inggris).

Bermain gemilang bersama Manchester United, Martial berhasil masuk ke tim nasional Prancis yang akan bertanding di turnamen Piala Eropa tahun 2016.

Namun, performanya di Old Trafford sempat mengalami penurunan dibawah arahan Jose Mourinho. Dirinya bahkan sempat menunda pembicaraan kontrak dengan klub dan sempat ingin hengkang dengan Cuma-Cuma pada akhir musim 2018/2019. 

Akan tetapi, kehadiran Solskjaer mengubah pendirian Martial. Ia tetap bertahan diklub setelah mendapat kepercayaan yang lebih besar.

Bersama Marcus Rashford dan Jesse Lingard, Anthony Martial sukses membentuk lini serang mematikan saat itu.

Kini, performanya dimusim 2021/2022 dinilai kurang memuaskan akibat sering dilanda cedera dan lebih banyak duduk dibangku cadangan. Martial juga dikabarkan telah setuju untuk dipinjamkan ke Sevilla selama enam bulan atau hingga akhir musim.

Biodata Lengkap Anthony Martial

  • Nama Lengkap: Anthony Jordan Martial
  • Nama Lapangan: Anthony Martial
  • Nama Panggilan: Martial
  • Julukan: The Young Old Man, The Next Thierry Henry
  • Tanggal Lahir: 5 Desember 1995
  • Tempat Lahir: Massy, Prancis
  • Zodiak: Sagitarius
  • Kewarganegaraan: Prancis
  • Tinggi: 181 cm
  • Posisi: Penyerang
  • Nomor Punggung: 9
  • Gaji: Rp 2,9 milliar per pekan
  • Klub Saat Ini: Manchester United, Sevilla (Dipinjamkan)
  • Nama Ayah: Joran Martial
  • Nama Ibu: Audrey Martial
  • Saudara: Johan Martial dan Doran Martial
  • Mantan Istri: Samantha Helena Jacquelinet (Cerai 2016)
  • Tunangan: Melanie Da Cruz
  • Anak: Peyton Martial dan Toto Martial (Samantha), Swan Anthony Martial (Melanie)
  • Instagram: @martial_9
  • Twitter: @AnthonyMartial
  • Facebook: Anthony Martial

Perjalanan Karier Anthony Martial

Lyon – Liga Prancis

  • 2012-2013, Main 11 Gol 5 (Lyon B)
  • 2012-2013, Main 4 Gol 0

Monaco – Liga Prancis

  • 2013-2014, Main 4 Gol 3 (Monaco B)
  • 2013-2014, Main 15 Gol 2
  • 2014-2015, Main 48 Gol 12
  • 2015-2016, Main 7 Gol 1

Manchester United – Liga Utama Inggris

  • 2015-2016, Main 49 Gol 17
  • 2016-2017, Main 42 Gol 8
  • 2017-2018, Main 45 Gol 11
  • 2018-2019, Main 38 Gol 12
  • 2019-2020, Main 48 Gol 23
  • 2020-2021, Main 37 Gol 7
  • 2021-2022, Main 11 Gol 1

Tim Nasional Prancis

  • Prancis U-16, Main 2 Gol 0
  • Prancis U-17, Main 7 Gol 4
  • Prancis U-18, Main 4 Gol 4
  • Prancis U-19, Main 5 Gol 0
  • Prancis U-21, Main 12 Gol 4
  • Prancis Senior, Main 30 Gol 2

Prestasi Klub & Tim Nasional

Prestasi Bersama Manchester United

  • Piala FA Inggris: 2015-16
  • Piala Liga Inggris: 2016-17
  • Piala FA Community Shield: 2016
  • Piala Liga Europa UEFA: 2016-17

 
Prestasi Bersama Prancis

  • Piala Eropa UEFA U-19: runner-up 2013
  • Piala Eropa UEFA: runner-up 2016

Penghargaan Pribadi Anthony Martial

  • Tim Terbaik Piala Eropa UEFA U-19: 2013
  • Golden Boy: 2015
  • Gol Terbaik Manchester United: musim 2015-16
     
Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS