PARBOABOA, Medan - Tim Polsek Medan Tuntungan menggelar razia operasi penyakit masyarakat (pekat) di dua hotel yang berada di Simpang Selayang.
Dalam operasi pekat itu, petugas mengamankan empat pasangan yang bukan suami istri sedang berduaan di dalam kamar hotel.
Kapolsek Medan Tuntungan, Iptu Cristin Malahayati Simanjuntak mengatakan, keempat pasangan tersebut diduga melakukan mesum di bulan Ramadhan.
Selanjutnya, para pasangan mesum itu dibawa ke Polsek Medan Tuntungan guna penanganan lebih lanjut. Disana mereka disuruh membuat surat penyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya lagi.
"Kami bawa ke Polsek dan kami minta membuat surat pernyataan tidak mengulangi kembali perbuatan tersebut. Jika kedapatan berulah kembali akan diberikan sangsi yang lebih tegas," kata Cristin, Rabu (27/4/2022).
Cristin menegaskan, kegiatan ini akan sering dilakukan selama bulan Ramadhan. Selain hotel, polisi juga akan menyasar tempat peredaran narkoba dan minuman keras serta perjudian.
"Kegiatan itu kami lakukan untuk penertiban penyakit masyarakat seperti judi, miras dan prostitusi. Kemudian kami lakukan juga operasi Yustisi Kegiatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2 di wilayah Kecamatan Medan Tuntungan," tutupnya.
Editor: -