PARBOABOA – Karier Donny van de Beek bersama Manchester United resmi berakhir. Setelah tidak ingin terus menjadi pemain cadangan di Old Trafford, Van de Beek memutuskan untuk hengkang dan menerima tawaran dari Girona.
"Untuk keluarga Manchester United tersayang, hari ini akan dikenang sebab kisah saya di klub akan berakhir," tulis Donny van de Beek di akun Instagram pribadinya.
"Saya ingin ucapkan terima kasih atas dukungan selama bertahun-tahun ini. Dari momen kedatangan di Manchester United, kami merasa amat disambut dan bersyukur atas hal itu."
Setelah resmi meninggalkan Manchester United, Van de Beek akan memulai babak baru dalam kariernya bersama Girona.
Klub yang berjuluk Blanquivermells tersebut tidak hanya berlaga di kompetisi domestik, tetapi juga akan tampil di Liga Champions musim 2024/2025.
Ditebus oleh Girona
Pada Kamis (11/7/2024) malam WIB, Girona melalui laman dan akun media sosial resminya mengumumkan bahwa Van de Beek telah menandatangani kontrak berdurasi empat tahun, yang akan berlangsung hingga Juni 2028.
Girona membayar biaya transfer awal sebesar 500 ribu euro kepada Manchester United untuk mendatangkan Van de Beek, dengan tambahan biaya yang berkisar antara 4 hingga 5 juta euro.
Selain itu, ada klausul yang memungkinkan Girona membayar tambahan biaya hingga 10 hingga 15 juta euro jika performa gelandang asal Belanda tersebut memenuhi syarat tertentu.
Dalam kesepakatan ini juga terdapat klausul yang memberikan Manchester United hak untuk menerima persentase dari hasil penjualan Van de Beek jika ia direkrut oleh klub lain di masa depan.
Perjalanan Karier Donny van de Beek
Nama Donny van de Beek pertama kali mencuat ketika membela Ajax Amsterdam, di mana ia menjadi pilar utama tim saat Ajax melaju ke semifinal Liga Champions 2018/2019.
Penampilan impresifnya membuat Manchester United tertarik dan merekrutnya dengan biaya transfer sebesar 35 juta euro setahun kemudian.
Namun, karier Van de Beek di Manchester United tidak berjalan mulus. Ia kesulitan mendapatkan tempat di tim utama dan lebih sering menghangatkan bangku cadangan.
Selama membela MU, Van de Beek hanya tampil dalam 62 pertandingan dan mencetak dua gol. Sejak tahun 2021, ia kerap dipinjamkan, pertama ke Everton dan kemudian ke Eintracht Frankfurt.
Kini, dengan kepindahannya ke Girona, Van de Beek berharap dapat menghidupkan kembali kariernya dan menunjukkan potensi terbaiknya di pentas sepak bola Eropa.
Editor: Michael