PARBOABOA – Nominasi peraih Ballon d'Or 2023 akhirnya diumumkan. Majalah France Football secara resmi merilis daftar 30 pemain kandidat penghargaan Ballon d'Or 2023 pada Rabu (6/9/2023) waktu setempat, dengan dua nama besar, Lionel Messi dan Erling Haaland, menjadi kandidat terkuat.
Secara mengejutkan, nama Cristiano Ronaldo tidak terlihat dalam daftar tersebut. Sementara itu, kehadiran kembali Lionel Messi dalam daftar nominasi ini menghidupkan kembali persaingan, setelah absen tahun lalu.
Jika Messi berhasil memenangkan penghargaan Ballon d'Or tahun ini, ini akan menjadi gelarnya yang kedelapan, sekaligus mempertahankan rekor pencapaian terbanyak dalam sejarah.
Sementara rivalnya, Cristiano Ronaldo, baru mengoleksi lima gelar. Pada bulan Februari yang lalu, Messi juga meraih penghargaan Pemain Pria Terbaik FIFA untuk kedua kalinya.
Ballon d'Or dikenal sebagai penghargaan individu paling prestisius dalam sepak bola profesional.
Meraih Ballon d'Or adalah mimpi bagi setiap pemain yang ingin dianggap sebagai yang terbaik di dunia.
Tradisi setiap tahunnya, France Football merilis daftar nominasi pesaing terlebih dahulu. Biasanya, daftar 30 besar calon pemenang akan terus menyempit hingga tiga besar.
Tahun lalu, Karim Benzema berhasil meraih Ballon d'Or, dengan performanya sepanjang musim 2021/2022 dianggap paling menonjol di antara pesaing lainnya.
Tahun ini, persaingan diprediksi akan lebih ketat. Ada beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan dalam pemilihan pemain, termasuk performa di level klub dan penampilan di Piala Dunia 2022 lalu.
Prestasi Lionel Messi
Lionel Messi memimpin Argentina meraih Piala Dunia 2022 pada bulan Desember tahun lalu di Qatar. Trofi tersebut menjadi impian yang ia kejar selama 21 tahun karirnya.
Di level klub, Messi mengalami tahun yang penuh variasi. Meskipun tak mencapai puncak di Eropa bersama PSG, ia berhasil membantu tim meraih dua gelar Liga Prancis secara beruntun.
Musim panas 2023 merupakan momen bersejarah ketika Messi untuk pertama kalinya meninggalkan kompetisi Eropa dan bergabung dengan Inter Miami di Amerika Serikat.
Di sana, ia langsung menciptakan dampak besar. Inter Miami tak terkalahkan dalam 10 pertandingan, dan Messi meraih trofi Leagues Cup serta membawa tim ke final Piala Amerika Serikat Terbuka.
Lompatan Besar Erling Haaland
Nama Erling Haaland menjadi salah satu pesaing terkuat Messi dalam pertarungan meraih Ballon d’Or tahun ini.
Striker asal Norwegia ini mencetak 52 gol dalam 53 pertandingan di semua kompetisi selama membela Manchester City, yang meraih gelar Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Champions.
Haaland, yang berusia 23 tahun, memecahkan rekor dengan mencetak 36 gol dalam satu musim di Liga Premier dalam debutnya di Inggris.
Ia juga baru saja meraih penghargaan Pemain Terbaik PFA, Pemain Terbaik Musim Ini di Premier League, dan Pemain Terbaik Pria Tahun Ini dari Asosiasi Penulis Sepak bola.
Tidak Ada Nama Cristiano Ronaldo
Sejak pertama kali namanya mencuat di Manchester United pada tahun 2003, Cristiano Ronaldo selalu hadir dalam daftar nominasi Ballon d'Or.
Namun, rekor itu bakal terputus untuk pertama kalinya sejak tahun 2003, dengan Ronaldo tidak masuk dalam daftar 30 besar Ballon d'Or yang diumumkan.
Keputusan ini bisa dibilang mengejutkan, namun fakta yang harus diakui adalah bahwa dalam musim terakhir, Ronaldo tidak banyak bermain.
Dia baru saja menemukan kesempatan baru di Liga Arab Saudi, bergabung dengan Al Nassr. Namun, dampak dan pencapaiannya di Saudi akan dihitung untuk Ballon d'Or tahun depan.
Pertarungan memperebutkan Ballon d'Or tahun ini tampaknya akan menjadi salah satu yang paling menarik dalam sejarah penghargaan ini, dengan Messi dan Haaland sebagai dua nama utama yang memimpin dalam perburuan prestise ini.
Daftar Nominasi Peraih Ballon d’Or 2023
- André Onana - Manchester United/Kamerun
- Josko Gvardiol - Manchester City/Kroasia
- Karim Benzema - Al Ittihad/Prancis
- Jamal Musiala - Bayern Munchen/Jerman
- Mohamed Salah - Liverpool/Mesir
- Jude Bellingham - Real Madrid/Inggris
- Bukayo Saka - Arsenal/Inggris
- Randal Kolo Muani - Paris Saint-Germain/Prancis
- Kevin De Bruyne - Manchester City/Belgia
- Bernardo Silva - Manchester City/Potugal
- Emiliano Martínez - Aston Villa/Argentina
- Khvicha Kvaratskhelia - Napoli/Georgia
- Rúben Dias - Manchester City/Portugal
- Nicolo Barella - Inter Milan/Italia
- Erling Haaland - Manchester City/Norwergia
- Yassine Bounou - Al Hilal/Maroko
- Martin Ødegaard - Arsenal/Norwegia
- Julián Álvarez - Manchester City/Argentina
- Ilkay Gündogan - Barcelona/Jerman
- Vinícius Júnior - Real Madrid/Brszil
- Lionel Messi - Inter Miami/Argentina
- Rodri - Manchester City/Spanyol
- Lautaro Martínez - Inter Milan/Argentina
- Antoine Griezmann - Atletico Madrid/Prancis
- Robert Lewandowski - Barcelona/Polandia
- Kylian Mbappé - Paris Saint-Germain/Prancis
- Kim Min-jae - Napoli/Korea Selatan
- Victor Osimhen - Napoli/Nigeria
- Luka Modric - Real Madrid/Kroasia
- Harry Kane - Bayern Munchen/Inggris