PARBOABOA Jakarta – Setelah sukses membintangi drama Itaewon Class, What’s Wrong with Secretary Kim, dan Fight ForMy Way, aktor Park Seo Joon kini didapuk membintangi serial Netflix berjudul "Gyeongseong Creature". Kali ini ia akan beradu peran dengan aktris papan atas Han So Hee yang dikenal melalui serial Netflix "My Name", juga "The World of the Married" dan "Nevertheless."
Serial thriller ini diperkirakan akan tayang di Netflix pada 2023 mendatang.
Drama Gyeongseong Creature ini mengambil latar musim semi di tahun 1945 di kota Gyeongseong (nama terdahulu dari Seoul) dan mengisahlan kehidupan dua orang dewasa yang harus berjuang dan bertarung mempertahankan hidup dan harga diri mereka sendiri.
Dalam drama ini Park Seo Joon akan berperan sebagai Jang Tae Sang pria kaya asal Bukchon yang memiliki karakter mudah bergaul. Dia juga digambarkan sebagai pria yang jago bertarung dan menggunakan kemampuannya untuk melawan kejahatan.
Sementara itu, Han So Hee akan mengambil peran sebagai Yoon Chae Ok, seorang perempuan yang berjuang untuk mencari keberadaan ibunya yang menghilang selama 10 tahun.
Dalam pencariaannyam Chae Ok pergi ke Gyeongsang hingga akhirnya bertemu dengan Tae Sang dan bertemu dalam situasi yang rumit. Seiring berjalannya waktu, merekapun jatuh cinta yang membuat misi Chae Ok mencari ibunya menjadi terhambat.
Selain Park Seo Joon dan Han Soo Hee drama ini juga akan diramaikan oleh Claudia Kim dan Wi Ha-jun.
Claudia Kim yang berperan sebagai Maeda, istri pejabat yang berkuasa di Gyeongseong saat masa kolonial. Aktris ini juga pernah membintangi film-film seperti "Avengers: Age of Ultron", "Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald", dan serial Netflix "Marco Polo".
Wi Ha-jun yang baru-baru ini mencuri perhatian melalui "Squid Game" dan "Little Women", akan berperan sebagai Gwon Jun-taek, sahabat Tae-sang yang akan membantu Tae-sang dalam rencana mereka menyelamatkan orang-orang yang hilang.
Serial ini digarap oleh penulis Kang Eun K, yang telah menghasilkan beberapa terkenal seperti "Dr. Romantic" dan "Kang Chi, the Beginning”.