PARBOABOA - Baru-baru ini, YG Entertainment mengumumkan kehadiran Pharita sebagai anggota baru dalam grup musik Babymonster. Pharita menjadi anggota keenam yang diperkenalkan secara publik sebagai bagian dari Babymonster.
Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram resmi YG Entertainment @yg_ent_official, dijelaskan bahwa Pharita merupakan idola ketiga dari YG Entertainment yang berasal dari Thailand setelah Lisa Blackpink dan Chiquita Babymonster.
Penasaran dengan sosok perempuan berusia 17 tahun ini? Yuk, simak profil dan biodata Pharita berikut ini.
Profil Pharita Babymonster
Pemilik nama lengkap Nong Prae Pharita Chaikong ini lahir di Thailand pada 26 Agustus 2005. Ia merupakan idol K-Pop asal Thailand yang telah bergabung menjadi anggota baru Babymonster.
Pharita dikenal dekat dengan Lisa Blackpink, dan bahkan pernah disebutkan dalam interview dengan Rolling Stone. Pharita merupakan murid Ruamrudee International School. Di Thailand, ia merupakan seorang mantan model cilik dan telah menuai segudang prestasi membanggakan.
Ia berhasil lolos audisi YG Entertainment pada Juli 2020 dan telah menjadi trainee selama 2,5 tahun sebelum akhirnya diperkenalkan sebagai anggota Babymonster. Saat mengikuti audisi, ia membawakan lagu milik sunbaenya, "How You Like That" dari Blackpink dan berhasil terpilih dari 1.226 pelamar audisi YG Entertainment.
Dalam mengejar karier, Pharita memiliki role model yang juga berasal dari agensinnya, yaitu Lisa Blackpink. Ia berharap bisa menjadi seperti Lisa suatu hari nanti. Selain karena parasnya, Pharita juga menjadi viral karena memiliki suara yang indah. Ia mahir menggunakan nada tingginya sendiri saat bernyanyi.
Biodata Pharita Babymonster
Nama Lengkap: Nong Prae Pharita Chaikong
Nama Panggung: Pharita/Prita
Tempat, tanggal lahir: Thailand, 26 Agustus 2005
Umur: 17 Tahun
Zodiak: Virgo
Tinggi badan: 163cm
Kebangsaan: Thailand
Perjalanan Karier Pharita Babymonster
Pharita memulai karirnya sebagai model cilik dan pernah memenangkan grand prize dan first place di Inter Model Thailand. Pada tanggal 29 Februari 2020, ia diperkenalkan sebagai kontestan dengan nomor GI3218 di acara survival Idol Paradise yang diproduksi oleh VCM Corporation untuk mendebutkan girlband Thailand.
Meskipun sudah diumumkan secara resmi sebagai kontestan, kabarnya Pharita keluar dari acara tersebut sebelum tayang resmi. Dalam unggahan YG Entertainment di Instagram saat mengumumkan debut Pharita, Chiquita, Ruka, Ahyeon, Rora, Haram, Asa dengan keahlian dan posisi setiap anggota bisa disimpulkan oleh para penggemar.
Pharita menempati posisi vokal dalam grup karena keahliannya dalam menyanyikan lagu "What Other People Say" milik Demi Lovato, bersama dengan Ahyeon, Haram, dan Rora. Namun, posisi dan peran setiap anggota di dalam grup mungkin dapat berubah seiring dengan perkembangan grup dan sesuai dengan kekuatan dan keahlian masing-masing anggota.
Demikian rangkuman profil Pharita, anggota keenam dari Babymonster. Dengan tambahan anggota yang beragam, apakah kamu sudah tak sabar menunggu debut mereka?