Pengertian Antologi Lengkap Dengan Jenisnya

Antologi (Dok : parboaboa)

PARBOABOA, Pematangsiantar - Para penikmat karya sastra mungkin sering  mendengar istilah umum atau istilah asing. Istilah ini adalah antologi, bunga rampai dan prosiding. Istilah ini berkaitan erat dengan penulisan buku  karya sastra.

Sebagai orang awam tentunya kita masih tidak mengerti akan istilah-istilah ini. Tentunya keingin tahuan tentang ilmu yang mendorong kita dalam menimbulkan rasa ingin tahu.

Pada pembahasan kali ini akan mengupas pengertian antologi secara tuntas beserta definisi dari antologi rasa, antologi puisi dan antalogi cerpen.

Pengertian Antologi

Kata antologi berasal dari Yunani yang bermakna “karangan bunga” atau “kumpulan bunga”. Antologi adalah sebuah kumpulan karya sastra dari beberapa penulis.

Menurut kamus besar Bahasa Indonesia, antologi adalah an.to.lo.gi yang artinya kumpulan karya tulis pilihan dari beberapa orang pengarang. Merupakan sebuah sajak perjuangan bangsa Indonesia yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris.

Bila dilihat dari berbagai sisinya, antologi memiliki banyak sekali penjelasan. Berikut adalah pengertian antologi dari berbagai sisi:

1. Sisi linguistik

Antologi adalah kumpulan karya sastra pilihan, baik itu berbentuk puisi, prosa maupun cerpen.

2. Sisi sastra

Antologi adalah kumpulan karya sastra terpilih dari beberapa orang pengarang atau penulis.

Istilah antologi banyak ditemui pada karya sastra contoh antologinya yaitu antologi esai, antologi rasa, antologi puisi dan antologi cerpen.

Selain itu terdapat istilah lain yaitu :

1. Prosiding

Prosiding merupakan kumpulan makalah yang dibukukan. Prosiding terfokus pada bidang akademis

2. Bunga rampai

Dalam kamus besar Bahasa Indonesia, bunga rampai adalah kumpulan karya sastra dari berbagai macam buku. Bunga rampai terfokus pada satu pembahasan khusus.

3. Omnibus

Kumpulan tulisan pengarang atau penulis yang pernah di publikasikan secara menyebar kemudian disatukan lagi menjadi pembukuan adalah pengertian dari istilah omnibus. Omnibus berasal dari kata omnibus yang artinya “untuk semua”

4. Kompendium

Menurut kamus besar Bahasa Indonesia yaitu kompendium/kom·pen·di·um/ /kompéndium/ n ikhtisar karangan ilmiah yang lengkap dan padat. Merupakan kumpulan tulisan yang terfokus pada pembahasan ikhtisar dari tema penulisan tersebut.

Jenis Antologi.

Ada beberapa jenis antologi yang perlu anda ketahui, yakni sebagai berikut :

1. Antologi Sastra

Para antologi mengumpulkan berbagai tulisan dari berbagai versi bisa di terbitan berita, radio, maupun televisi. Antologi cerpen, antologi puisi, bahkan dapat juga berupa contoh antologi esai yang masih tergolong karya sastra.

2. Antologi Akademik

Antologi akademik yang tentunya tertuju pada bidang akademik. Antologi akademik merupakan kumpulan pembukuan yang terstruktur dalam bidang Pendidikan.

Antologi akademik terbagi menjadi beberapa bagian, yaitu:

  • Akademik teoritis, yaitu materi penulisan yang dipilih pada antologi ini harus mengandung konsep, prinsip, perkembangan teori, pandangan, dan lain sebagainya.
  • Akademik berlatih, yaitu materi akademik berlatih harus mengandung prosedur penulisan dalam menanggapi sebuah masalah dalam karya tersebut, berisi tentang cara menganalisis kasus serta menangani kegiatan praktis.
  • Akademik teori praktis, yaitu  didalamnya harus mengandung aspek teoritis dan implikasi praktis.

Unsur Unsur Pengertian Antologi Puisi Adalah Sebagai Berikut:

  1. Tema
  2. Tipografi
  3. Nada
  4. Amanat
  5. Enjambemen
  6. Perasaan
  7. Rima dan ritma
  8. Citra
  9. Gaya Bahasa
  10. Diksi
  11. Akuilirik
  12. Kata konkret

Begitulah pembahasan tentang pengertian antologi. Intinya adalah antologi merupakan kumpulan karya sastra yang di kumpulkan menjadi satu kemudian di bukukan.

Demikian pembahasan mengenai pengertian antologi. Semoga dapat membantu dalam proses pembelajaran anda .

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS