Profil dan Biodata Muhammad Leslar Al-fatih Billar, Baby L

Profil dan Biodata Muhammad Leslar Al-fatih Billar, Baby L (Foto: Instagram/@lestykejora)

PARBOABOA - Muhammad Leslar Al-fatih Billar merupakan anak dari pasangan selebriti terkenal, yakni Lesti Kejora dan Rizky Billar. Nama Muhammad Leslar kerap muncul di berbagai media massa, maupun di berbagai konten pengiklanan.

Muhammad Leslar Al-fatih Billar ini memiliki nama panggilan, yakni baby L. Baby L kerap menjadi perhatian masyarakat lewat tingkahnya yang lucu dan menggemaskan.

Penasaran dengan sosok Muhammad Leslar Al-fatih Billar atau baby L, anak dari penyanyi dangdut tersohor itu? Yuk simak ulasan seputar baby L yang dirangkum oleh Parboaboa dari berbagai sumber.

Profil Muhammad Leslar Al-fatih Billar

Muhammad Leslar Al-fatih Billar atau akrab disapa baby L merupakan anak dari penyanyi dangdut dan aktor kenamaan Indonesia, pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar. Baby L lahir pada 26 Desember 2021 di Jakarta, Jawa Barat, Indonesia, dengan berat 2,8 kg dan panjang 4,7 cm. Kini baby L telah menginjak usia 9 bulan.

Adapun arti dari nama tersebut adalah Muhammad, yang diambil dari nama seorang rasulullah SAW, yang juga merupakan nama pertama dari sang ayah. Lalu, untuk nama tengah dari baby L, yakni Leslar  mengandung makna seseorang yang selalu didoakan. Leslar juga merupakan singkatan dari Lesti Billar.

Selanjutnya, Al-fatih terinspirasi dari seseorang yang telah menaklukan konstantinopel. Dan yang terakhir Billar merupakan nama belakang dari sang ayah.

Biodata Muhammad Leslar Al-fatih Billar

• Nama Lengkap : Muhammad Leslar Al-fatih Billar

• Nama Panggilan : Baby L

• Tempat, tanggal lahir : Jakarta, Jawa Barat, 26 Desember 2021

• Berat Lahir : 2,8 kg

• Panjang Lahir : 4,7 cm

• Zodiak : Capricorn

• Nama Orang Tua : Rizky Billar (Ayah), Lesti Kejora (Ibu)

• Umur : 9 Bulan

Foto Muhammad Leslar Al-fatih Billar

1. Terlahir Prematur

(Foto : Instagram/@lestykejora)

Lesti Kejora hamil dan melahirkan sang buah hati pada Minggu, 26 Desember 2021. Tanggal tersebut sebenarnya jauh dari hari prediksi lahir (HPL) yang diperkirakan akan lahir pada akhir Januari 2022. Lesti melahirkan baby L secara prematur pada bulan ke-8.

2. Tumbuh Menjadi Anak yang Menggemaskan

(Foto : Instagram/@lestykejora)

Walau terlahir secara prematur, baby L kini tumbuh menjadi anak yang sehat, ceria, lucu dan menggemaskan. Hal tersebut terlihat dari postingan-postingan yang kerap dibagikan oleh kedua orang tuanya.

3. Password “Abang Ganteng”

(Foto : Instagram/@lestykejora)

Ya, baby L memang memiliki password tersendiri. Pada setiap kesempatan, anaknya Lesti Kejora itu kerap tersenyum sumringah ketika mendengar password yang dilontarkan oleh sang ibu, yakni “abang ganteng”.

Kabar Dugaan Kekerasan dalam Rumah Tangga (KDRT)

Di tengah keduanya yang disebut-sebut sebagai pasangan paling harmonis dan romantis, tiba-tiba saja publik dikejutkan dengan kabar dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang terjadi diantara keduanya. Ya, Nama Lesti Kejora dan Rizky Billar memang tengah menjadi sorotan publik, usai kabar dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang terjadi terkuak.

Kabar tersebut terkuak usai penyanyi dangdut bertubuh mungil itu melaporkan sang suami, Rizky Billar atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ke pihak yang berwajib. Kekerasa tersebut disaksikan langsung oleh asisten rumah tangga (ART) dan karyawan Leslar Entertainment. Kini Lesti diketahui masih terbaring di rumah sakit. Kabarnya KDRT tersebut terjadi karena adanya orang ketiga.

Nah, itulah ulasan seputar profil dan biodata Muhammad Leslar Al-fatih Billar, baby L. Apapun yang terjadi, mari kita doakan yang terbaik untuk mereka.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS