PARBOABOA - Walk in interview adalah wawancara yang dilakukan langsung oleh perusahaan. Proses ini dilakukan tanpa diikuti tahapan seleksi lain sebelumnya. Oleh sebab itu diperlukan cara memperkenalkan diri saat interview.
Wawancara atau intervier adalah kegiatan tanya-jawab secara lisan guna memperoleh informasi. Bentuk informasi yang diperoleh dinyatakan dalam bentuk tulisan atau direkam secara audio, visual atau audio visual.
Sebagai bentuk utama kajian pengamatan, pelaksanaan wawancara dapat bersifat langsung oleh orang yang memiliki informasi yang dibutuhkan.
Dan juga dapat bersifat tidak langsung dengan menemui orang lain yang dipandang dapat memberikan keterangan mengenai keadaan orang yang diperlukan datanya.
Wawancara diperlukan untuk mengatasi kelemahan sebuah metode observasi dalam pengumpulan data. Informasi dari narasumber dapat dikaji lebih mendalam dengan memberikan interpretasi terhadap situasi dan fenomena yang terjadi.
Perkenalan diri Saat Interview
Berikut cara memperkenalan diri saat interview kerja yang baik dan benar, simak selengkapnya!
1. Informasi Dasar
Pertama sekali, untuk memulai sebuah perkenalan, kamu bisa menyebutkan informasi dasar seperti nama dan sekolah bila sudah tamat atau belum lama tamat. Jika sudah memiliki pengalaman, kamu bisa menyebutkan lama bekerja dibidang atau industri tersebut.
2. Pengalaman Terkait
Langkah berikutnya perkenalan diri saat interview kerja, kamu melanjutkan perkenalan diri dengan menjabarkan satu pengalaman terkait dan kesuksesan pengalaman tersebut.
3. Kemampuan dan Kelebihan
Setelah menceritakan pengalaman, usahakan perkenalan saat interview berada di kisaran waktu satu hingga dua menit. Fokus pada kelebihan yang dapat dijabarkan dengan bukti.
4. Kepribadian atau Hobi
Untuk mengakhiri perkenalan diri, ceritakan sekilas tentang kepribadian atau hobi yang tekait dengan pekerjaan. Atau setidaknya kamu menunjukkan diri sebagai orang yang aktif, berinisiatif atau pekerja keras.
Baca juga: Syarat Perpanjang Kartu Kuning Online 2022
Hal yang Harus Diperhatikan Saat Interview
Banyak hal yang perlu diperhatikan saat kamu memperkenalkan diri. Salah satunya adalah motivasi kerja saat interview. Melalui perkenalan diri, seorang recruiter dapat dengan mudah menganalisa motivasimu yang ingin berkerja. Berikut hal-hal yang harus diperhatikan.
- Tersenyumlah dan jabat tangan recruiter-mu.
- Perkenalkan diri dengan menyebutkan nama lengkap dan nama panggilanmu dengan suara percaya diri.
- Saat mereka memperkenalkan diri, tanggapi dengan, “Senang bertemu dengan Anda…” lalu ulangi nama mereka. Kamu akan lebih mungkin mengingatnya jika mengulanginya kembali saat pertama kali mendengarnya.
Pertanyaan Interview Kerja dan Jawabannya
Setiap melakukan wawancara, seorang recruiter akan bertanya tentang berbagai hal yang berkaitan dengan dirimu dan pekerjaan yang akan kamu terima jika lolos seleksi.
Sebenarnya pertanyaan tersebut adalah adalah pertanyaan sederhana, namun sedikit kesalahan bisa memengaruhi nilai kamu ketika wawancara. Berikut ini daftar pertanyaan interview kerja dan jawabannya.
Pertanyaan 1: Coba ceritakan tentang diri kamu?
“Perkenalkan saya Patrick Damanik, usia 24 tahun, saya memiliki pengalaman kerja di bidang Internet Service Provider di PT. Telkom selama 2 tahun.”
Pertanyaan 2: Coba sebutkan pengalaman kerja kamu di tempat sebelumnya?
“Selama berkerja disana, saya memegang posisi kepala Teknisi wilayah Siantar dan Simalungun. Selama saya memegang posisi tersebut, saya berhasil menaikkan citra perusahaan dengan kinerja dan kualitas internet yang tidak mengecewakan. Terbukti dengan berkurangnya keluhan pelanggan di daerah Siantar dan Simalungun tahun 2021.”
Pertanyaan 3: Coba sebutkan kelebihan kamu?
“Sebagai seorang teknisi kemampuan terbesar saya terletak pada pemahaman tentang jaringan dan mengorganisir bawahan dengan ketelitian mempertahankan detail.
Pada proyek terakhir saya di Telkom, saya memimpin tim untuk mengerjakan 3 pembangunan tower di tempat yang berbeda dalam waktu satu minggu. Saya, melakukan evaluasi terakhir dan berhasil menyelesaikan proyek tersebut dan 99% tower kamu terbangun dengan kokoh dan tidak ada kesalahan.”
Pertanyaan 4: Menurut kamu, Kamu itu orang yang bagaimana, dan apa hobimu?
“Hobi saya saat ini adalah memperhatikan setiap proyek di sepanjang jalan. Karena disaat saya melihat sebuah proyek, pikiran saya secara otomatis langsung menganalisis pekerjaan proyek, orang yang bekerja, karakter dari pimpinan proyek, biaya pelaksanaan proyek, dan target penyelesaian.”
Baca juga: Alasan mengapa manusia perlu berkompetisi dan berkolaborasi
Pertanyaan 5: Apa saja yang kamu tahu tentang Perusahaan kami?
“Perusahan yang Bapak/Ibu pimpin adalah perusahan yang bergerak dibidang Internet terbaik dan berpengalaman. Proyek yang dikerjakan pun sangant inovatif dan memiliki kualitas unggulan. Berdasarkan itulah saya tertarik untuk melamar di perusahaan ini.”
Pertanyaan 6: Mengapa kami harus menerima kamu diperusahaan ini?
“Kemampuan manajemen waktu menjadi salah satu requirements pada posisi yang saya lamar sekarang, dan kemampuan itulah yang menjadi salah satu dari kelebihan saya.
Bahkan saya memiliki skill yang diperlukan dan berkaitan dengan teknologi, misalnya penggunaan platform sosial media ternama. Jika saya diberi kesempatan untuk bekerja di perusahaan ini, saya akan memberi yang terbaik bagi perusahaan.”
Pertanyaan 7: Apa rencana hidup kamu di lima tahun mendatang?
“Goals yang saya miliki di lima tahun ke depan adalah jika saya berhasil bekerja di perusahaan ini dan menjadi Manajer Operasional yang berkaitan dengan sosial media yang ada.”
Pertanyaan 8: Kontribusi apa yang bisa kamu berikan pada perusahaan?
“Saya memiliki pengalaman di bidang yang sama kurang lebih 2 tahun sehingga saya mengerti strategi yang tepat dalam pengembangan perusahaan.”
Pertanyaan 9: Mengapa kamu resign dari pekerjaan sebelumnya?
“Saya tertantang dengan posisi yang saya lamar saat ini dan ingin mencari ilmu baru di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Sehingga saya dapat memaksimalkan skill yang telah saya miliki dan bisa berkontribusi dalam jangka panjang di perusahaan sekarang.”
Pertanyaan 10: Bagaimana cara kamu menghadapi stress atau tekanan pekerjaan?
“Stress sudah menjadi hal yang wajar bagi siapa saja yang bekerja di suatu perusahaan. Namun jika sedang stress, saya akan menenangkan pikiran terlebih dahulu atau beristirahat sebentar agar pikiran menjadi segar kembali.”
Demikianlah penjelasan singkat tentang cara memperkenalkan diri saat interview beserta dengan pertanyaan dan jawaban yang sering diberikan recruiter saat wawancara belangsung. Semoga bermanfaat!