Profil dan Biodata Margot Robbie Pemeran Utama dalam Film Live Action Barbie, Lengkap Agama, Umur, Suami, Film, dan Perjalanan Karier

Margot Robbie (Foto: Instagram/@margotrobbieofficial)

PARBOABOA – Margot Robbie adalah seorang aktris asal Australia yang terkenal di dunia perfilman internasional. Dia memulai karier aktingnya di televisi Australia sebelum akhirnya meraih ketenaran di Hollywood.

Salah satu peran paling terkenalnya adalah sebagai Harley Quinn dalam film "Suicide Squad" pada 2016. Penampilannya sebagai karakter ikonik ini membuatnya semakin dikenal di dunia.

Selain itu, ia juga berperan dalam film-film lain yang sukses seperti "The Wolf of Wall Street", "I, Tonya", dan "Once Upon a Time in Hollywood".

Belakangan ini namanya berhasil menyita perhatian publik terutama netizen Indonesia, setelah ia berhasil berperan sebagai karakter ikonik boneka Barbie.

Sebelum memperoleh peran tersebut, ia mengikuti proses casting dan berhasil memenangkannya. Ia beradu akting bersama Ryan Gosling, Kingsley Ben-Adir, Emma Mackey, Ariana Greenblatt, John Cena, Hari Nef, Will Ferrell dan lain sebagainya.

Sebagai salah satu aktris ternama di Hollywood, banyak penggemar yang tertarik dengan profil dan Biodata Margot Robbie.

Nah, pada kesempatan kali ini Parboaboa akan memberikan beberapa informasi terkait aktris ternama ini. Penasaran? Yuk simak penjelasan dibawah ini!

Profil Margot Robbie

Potret Margot Elise Robbie kecil (Foto: Instagram/@margotrobbieofficial)

Margot Robbie lahir pada 2 Juli 1990 di Dalby, Queensland, Australia, dari Pasangan Doug Robbie seorang mantan pengusaha tebu dan Sarie Kessler seorang ahli Fisioterapi.

Margot Elise Robbie atau yang dikenal sebagai Margot Robbie merupakan anak ketiga dari empat bersaudara. Ia memiliki dua kakak dan satu adik.

Kakak pertamanya Lachlan Robbie merupakan seorang stuntman profesional. Kemudian, kakak keduanya bernama Anya Robbie, seorang senior akuntan di Australia. Terakhir, ia memiliki adik bungsu yang mengikuti jejak karirnya, yakni Cameron Robbie.

Memiliki karier yang hebat saat ini, Margot ternyata memiliki masa lalu yang kelam di dalam keluarganya. Menginjak usia 5 tahun, ia harus menelan kenyataan pahit karena ayah dan ibunya bercerai.

Sejak saat itu ia pun diasuh oleh sang ibu di sebuah pedesaan Gold Coast Hinterland milik kakeknya. Pedesaan Gold Coast sendiri terletak di Queensland, Australia.

Sang Ibu yang saat itu berprofesi menjadi seorang fisioterapi, berusaha keras menyekolahkan anaknya. Ia bahkan berhasil menyekolahkan Margot ke lulus di Somerset College, lho. Diketahui agama Margot Robbie adalah Kristen.

Margot Robbie telah menikah dengan seorang sutradara asal Inggris bernama Tom Ackerley. Pernikahan keduanya digelar pada tanggal 18 Desember 2016.

Mereka menggelar pernikahan di New South Wales, Australia, tempat asal Margot Robbie. Sejak itu, mereka terlihat sering tampil bersama dalam berbagai acara dan tampak bahagia dalam hubungan mereka.

Margot Robbie dan Tom Ackler sendiri kini memiliki rumah produksi yang dinamakan sebagai LuckChapp Entertainment. Rumah produksi inilah yang menaungi film Barbie dan beberapa film ternama lainnya.

Biodata Margot Robbie

Potret Margot Elise Robbie (Foto: Instagram/@margotrobbieofficial)

Nama Lengkap: Margot Elise Robbie

Nama Panggilan: Margot

Tempat, Tanggal Lahir: Dalby, Australia, 2 Juli 1990

Umur: 33 tahun

Zodiak: Cancer

Agama: Kristen

Kewarganegaraan: Australia

Tinggi Badan: 168 cm

Saudara: Lachlan 'Lockie' Robbie (Kakak Laki-Laki)

Anya Robbie (Kakak Perempuan)

 Cameron Robbie (Adik Laki-Laki)

Nama Ayah: Doug Robbie

Nama Ibu: Sarie Kessler

Suami: Tom Ackerley

Profesi: Aktris, Produser

Tahun Aktif: 2007- sekarang

Perjalanan Karier Margot Robbie

Poster film Barbie Margot Robbie (Foto: Instagram/@margotrobbieofficial)

Margot Robbie memulai karier aktingnya di televisi Australia dengan berperan dalam beberapa serial TV populer. Salah satu peran awalnya yang terkenal adalah dalam serial drama Australia berjudul "Neighbours" pada tahun 2008. Ia berperan sebagai Donna Freedman, yang menjadi salah satu karakter favorit penonton.

Setelah meraih ketenaran di Australia berkat perannya di "Neighbours", wanita berusia 33 tahun ini kemudian memutuskan untuk beralih ke Hollywood untuk mengejar karier internasional. Pada awalnya, ia menghadapi tantangan untuk mendapatkan peran di film-film besar, namun ia tidak menyerah dan terus berusaha.

Pada 2013, Margot Robbie berhasil mencuri perhatian Hollywood dengan perannya sebagai Naomi Lapaglia dalam film "The Wolf of Wall Street" yang disutradarai oleh Martin Scorsese. Film ini menjadi titik balik dalam karier aktingnya, di mana penampilannya bersama Leonardo DiCaprio menerima pujian dari kritikus dan penonton.

Kesuksesan Margot Robbie semakin meningkat setelah dia membintangi film superhero DC Comics, "Suicide Squad" pada 2016. Dalam film ini, ia memerankan karakter Harley Quinn, yang menjadi sangat populer dan mendapat pujian luas.

Setelah sukses di "Suicide Squad", Margot semakin dicari untuk berbagai peran di berbagai genre film. Ia tampil di berbagai film yang berbeda, termasuk drama, komedi, dan thriller.

Beberapa film yang juga mencatat kesuksesan adalah "I, Tonya" (2017), di mana ia berperan sebagai Tonya Harding dan mendapatkan nominasi Oscar untuk kategori Aktris Terbaik.

Selain menjadi seorang aktris, Margot Robbie juga terlibat dalam produksi film sebagai produser. Ia mendirikan perusahaan produksi bernama "LuckyChap Entertainment" yang berfokus pada mendukung peran-peran wanita di industri film dan televisi.

Tak hanya itu, Mulai dari 2016, wanita berzodiak cancer ini juga telah menjadi duta atau "wajah" dari beberapa merek ternama. Ia telah menjadi duta merek untuk perusahaan seperti Calvin Klein, Nissan, dan bahkan menjadi Brand Ambassador terakhir yang dipilih oleh mendiang Karl Otto Lagerfeld untuk merek Chanel.

Berkat kemampuan beraktingnya yang baik, hingga kini ia menerima banyak tawaran bermain film. Bahkan, Margot baru baru ini berhasil menyedot perhatian publik setelah berperan sebagai pemeran utama dalam film terbaru Barbie Movie yang tayang beberapa waktu lalu. Film yang diperankan Margot dan Ryan Gosling tersebut banyak menuai pujian dari kalangan penggemar Hollywood.

Film Margot Robbie

  • Vigilante (2008)
  • ICU (2009)
  • About Time (2013)
  • The Wolf of Wall Street (2013)
  • Z for Zachariah (2015)
  • Focus (2015)
  • Suite Française (2015)
  • The big Short (2015)
  • Whiskey Tango Foxtrot (2016)
  • The Legend of Tarzan (2016)
  • Suicide Squad (2016)
  • Goodbye Christopher Robin (2017)
  • I, Tonya (2017)
  • Peter Rabbit (2018)
  • Flopsy Turvy (2018)
  • Terminal (2018)
  • Slaughterhouse Rulez (2018)
  • Terminal (2018)
  • Slaughterhouse Rulez
  • Mary Queen of Scots
  • Dreamland
  • Once Upon a Time in Hollywood
  • Bombshell
  • Promising Young Woman
  • Birds of Prey
  • Peter Rabbit 2: The Runaway
  • The Suice Squad
  • The Flash (2022)
  • Barbie (2023)

Televisi

  • Review with Myles Barlow (2008)
  • The Elephant Princess (2008)
  • City Homicide (2008)
  • Neighbours (2008-2011)
  • Talkin' 'Bout Your Generation (2009)
  • Neighbours 30th: the Stars Reunite (2015)
  • Top Gear (2015)
  • Saturday Night Live (2016)
  • Dollface (2019)

Penghargaan

  • Academy Awards
  • Aktris Terbaik (2018)
  • Aktris Pendukung Terbaik (2020)

BAFTA Film Awards

  • BAFTA Rising Star Award (2015)
  • Aktris terbaik untuk peran utama (2018)
  • Aktris terbaik untuk peran pendukung (2020)

Golden Globe Awards

  • Aktris terbaik untuk film - musikal atau komedi (2018)
  • Aktris Pendukung Terbaik – Film (2020)

Screen Actors Guild Awards

  • Performa Luar Biasa oleh Aktor Wanita untuk Peran Utama dalam Film (2018)
  • Performa Luar Biasa oleh Aktor Wanita untuk Peran Pendukung dalam Film (2019)
  • Outstanding Performance by a Cast in a Motion Picture (2020)

Other Awards and nominations

  • Alline of woman Film Journalists
  • Aktris terbaik (2018)
  • Bravest Performance (2018)

Australian Academy of Cinema and Television Arts Awards

  • Aktris Utama Internasional Terbaik - Cinema (2018)
  • Aktris Pendukung Internasional Terbaik - Cinema (2020)

Boston Society of Film Critics

  • Best Cast (2013)

Chicago Film Critics Association

  • Aktris Terbaik (2017)

Critics' Choice Awards

  • Best Acting Ensemble in a Movie (2014)
  • Aktris Terbaik dalam Film Aksi (2016)
  • Aktris Terbaik dalam Film Komedi(2018)
  • Aktris Terbaik dalam Film (2018)
  • best Acting Ensemble in a Movie (2019)
  • Aktris Pendukung Terbaik (2019)

Detroit Film Critics Society

  • Best Ensemble (2013)
  • Aktris Terbaik (2017)

Dorian Awards

  • Penampilan terbaik Tahun ini- Aktris  (2018)
  • Pendatang Baru Wanita Terbaik (2014)

Florida Film Critics Circle

  • Aktris Terbaik (2017)

Gotham Awards

  • Aktris Terbaik (2017)

Hollywood Critics Association

  • Aktris Pendukung Terbaik (2019)

Hollywood Film Awards

  • Hollywood Ensemble Awards (2017)

Independent Spirit Awards

  • Pemeran Utama Wanita Terbaik (2018)

Logie Awards

  • Mist popular New Female Talent (2009)
  • Aktris Paling Populer (2011)

London Film Critics Circle

  • Aktris Pendukung Terbaik Tahunan (2019)

MTV Movie & TV Awards

  • Best Breakthrough Performance (2014)

People's Choice Awards

  • Aktris Film Terfavorit (2017)
  • Aktris Film Aksi Terfavorit (2017)

San Diego Film Critics Society

  • Aktris Terbaik (2017)

San Francisco Bay Area Film Critics Circle

  • Aktris Pendukung Terbaik (2019)
  • Aktris Terbaik (2017)

Sant Jordi Awards

  • Aktris Terbaik dalam Film Asing (2020)

Satellite Awards

  • Aktris Terbaik -Motion Picture (2018)
  • Aktris Pendukung Terbaik - Motion Picture (2020)

Saturn Awards

  • Aktris Pendukung Terbaik (2017)

Teen Choice Awards

  • Choice Movie Actress: AnTIcipated 2016)

Washington D.C. Area Film Critics Association

  • Aktris Terbaik (2017)

Women Film Critics Circle

  • Aktris Komedi terbaik (2017)

Women's Image Network Awards

  • Supporting Actress Feature Film (2019)
  • Young Hollywood Awards
  • Breakthrough Actress (2014)

Nah, itulah informasi terkait profil dan biodata Margot Robbie lengkap dengan agama, perjalanan karier, dan Penghargaan yang berhasil didapatnya. Semoga bermanfaat yah!

Editor: Sari
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS