Profil dan Biodata Kang Dong Won, Aktor Kondang yang Dirumorkan Berpacaran dengan Rose BLACKPINK

Profil dan Biodata Kang Dong Won (Foto: Pinterest/@hancinema)

PARBOABOA - Kang Dong Won merupakan seorang aktor asal Korea Selatan yang tengah viral karena dikabarkan sedang menjalin hubungan dengan Rose BLACKPINK.

Meskipun agensi yang menaungi Rose, YG Entertainment, memberikan pernyataan yang ambigu mengenai kebenaran hubungan mereka, namun publik terus berspekulasi tentang kabar tersebut.

Ramainya pemberitaan tersebut, membuat banyak orang yang penasaran dengan sosok aktor yang satu ini. Untuk itu, Parboaboa telah merangkum seputar profil dan biodata Kang Wong Don secara lengkap. Simak ulasan selengkapnya berikut ini!

Profil Kang Dong Won

Kang Dong-Won dilahirkan di Busan, Korea Selatan pada tanggal 18 Januari 1981. Pada masa mudanya, ia dikenal sebagai pemain sepak bola yang baik dan berhasil mencatatkan skor IQ 137 saat bersekolah di sekolah menengah.

Ia menempuh pendidikan di Hanyang University jurusan Teknik Mesin dan berhasil meraih gelar sarjana. Selain itu, ia juga melanjutkan studinya di Sangmyung University dan meraih gelar pascasarjana di bidang Film.

Pria berusia 42 tahun ini dikenal dengan julukan "Kang Chamchi" atau "Chamchi Oppa", yang memiliki arti unik. Selain itu, nama belakangnya yang "Dong Won" juga terkenal sebagai merek kaleng tuna, sehingga julukannya mengacu pada ikan tuna.

Diketahui Dong Won tidak memiliki agama yang dianut. Selain itu, ia juga berasal dari keluarga yang berada. Ayah Kang Dong Won bernama Gang Cheol Woo, yang menjabat sebagai Wakil Presiden di SPP Heavy Industries.

Dong Won dan Gong Yoo (pemeran film Train To Busan) dikenal sangat dekat satu sama lain. Selain karena kesamaan profesi, mereka juga terhubung secara keluarga karena mereka berdua merupakan saudara ipar.

Biodata Kang Dong-Won

Nama Lengkap: Kang Dong Won(강동원)

Ulang Tahun: 18 Januari 1981

Umur: 42 Tahun (2023)

Zodiak: Capricorn

Tinggi Badan: 186 cm

Berat Badan: 66 kg

Golongan Darah: B

Pendidikan: Hanyang University jurusan Teknologi Rekayasa, Guhchang High School, Kyungwon Junior High School

Ayah: Gang Cheol Woo

Profesi: Aktor, Model

Tahun Debut : 2003

Fancafe: dongwon81

Perjalanan Karier

Karir Dong Won dimulai sebagai seorang model setelah ditemukan oleh pencari bakat saat ia masih kuliah di jurusan Teknik Mesin di Hanyang University. Setelah dua tahun menjadi model, ia debut dalam dunia akting pada film Kang Dong Won yang berjudul "Too Beautiful To Lie" pada tahun 2004.

Pada tahun yang sama, ia juga membintangi film "Temptation of Wolves" yang membuatnya terkenal. Namun, seiring berjalannya waktu, kariernya mulai meredup dan ia mulai jarang terlihat di layar kaca maupun layar lebar.

Ternyata, hal tersebut dikarenakan faktor keluarga, yakni kakek buyutnya yang merupakan seorang Chinilpa. Chinilpa adalah sebutan bagi orang-orang Korea yang mendukung dan bekerja sama dengan pemerintah kolonial Jepang selama masa penjajahan.

Pada masa itu, Lee Jong Man adalah seorang pedagang yang memasok kebutuhan medis untuk tentara Jepang saat Korea masih menjadi bagian dari Kekaisaran Jepang.

Sehingga, ketika aktor Kang Dong Won mengungkapkan kebanggaannya terhadap kakek buyutnya, dia langsung mendapat kritik tajam dari netizen Korea Selatan. Banyak yang meminta agar aktor papan atas itu mundur dari dunia seni peran.

Meskipun pada akhirnya ia meminta maaf atas kesalahan kakek buyutnya, sepertinya dia belum mendapat reaksi positif dari netizen.

Film dan Acara TV Kang Dong-Won

Broker | (2022)

Peninsula | (2020) – Han Jung Suk

Illang: The Wolf Brigade | (2018) – Im Joong Kyung

Golden Slumber | (2018) – Gun Woo

1987: When The Day Comes | (2017) – Lee Han Yeol (cameo)

Master | (2016) – Kim Jae Myung

Vanishing Time: A Boy Who Returned | (2016) – Sung Min (dewasa)

My Korean Teacher | (2016) – CEO Choi (cameo)

A Violent Prosecutor | (2016) – Chi Won

The Priests | (2015) – Deacon Choi

My Brilliant Life | (2014) – Dae-Soo

Kundo : Age of the Rampant | (2014) – Jo Yoon

Haunters | (2010) – Cho-In

Camellia | (2010)

The Secret Reunion | (2010) – Song Ji Won

Woochi | (2009) – Jeon Woo Chi

M (2007) – Min Woo

Voice of a Murderer | (2007) – pembunuh

Maundy Thursday | (2006) – Jung Yoon Soo

Duelist | (2005) – Sad Eyes

Temptation of Wolves | (2004) – Tae Sung Jung

Too Beautiful to Lie | (2004) – Choi Hee Cheol

Magic | (SBS / 2004) – Cha Kang Jae

Something About 1 Percent | (2003) – Lee Jae In

Country Princess | (MBC / 2003) – Min Ji Hoon

TV Movies

Drama Stage: Assistant Manager B and Love Letter | (tvN / 2017)

Drama Special: Buzzcut Love | (KBS2 / 2017) sebagai Jae Hee

Individualist Ms. Ji-Young | (KBS2 / 2017) sebagai Jung Soo Kyung

Penghargaan

2004 (24th) Critics Choice Awards

Best New Actor (“Temptation of Wolves”)

2010 (30th) Critics Choice Awards

Best Actor (“The Secret Reunion”)

Fakta Menarik

  • Dong Won mempunyai seorang kakak perempuan bernama Kang Hyeon Joo.
  • Meski keluarganya beragama Katolik, Dong Won mengungkapkan bahwa dia tidak beragama.
  • Ia menjadi standar "flower boy" di industri hiburan Korea sejak awal 2000-an.
  • Saat masih muda, Wong Don hidup dalam kemiskinan dan berusaha untuk mendapatkan uang dengan menjadi model fashion.
  • Dia terus-menerus merilis satu atau dua film setiap tahun (kecuali saat bertugas wajib militer).
  • Dong Won telah memainkan berbagai macam karakter yang jarang tumpang tindih dengan karakter yang ia mainkan di masa lalu, dan ia tidak suka memerankan peran yang sama.
  • Berdasarkan survei CGV Research Center pada tahun 2016, 28,2% dari 1.011 penonton memilih untuk menonton film yang dibintangi Kang Dong Won, sehingga ia menempati peringkat kedua dalam survei tersebut.
  • Ia merupakan siswa yang cerdas dan meraih gelar sarjana Teknik Mesin dari Universitas Hanyang dan gelar master di bidang Film Universitas Sangmyung.
  • Dia adalah model top Korea Selatan selama awal 2000-an, menjadi model Korea pertama yang berada di Paris Pret-a-Porter, dan juga diundang ke Prada Runway namun menolak karena sudah bersiap menjadi aktor.
  • Dia adalah inspirasi dari desainer terkenal Korea, Woo Youngmi.
  • Adegan payung legendaris dari drama Kang Dong Won ‘Temptation of Wolves’ menjadi salah satu meme terkenal di Korea Selatan. Ia tidak menerima royalti apa pun dari meme tersebut meskipun digunakan di mana-mana.
  • Pria berusia 42 tahun ini melakukan debut akting perdananya pada tahun 2003 dalam drama berjudul ‘Country Princess’ sebagai pemeran utama pria kedua.
  • Dia jarang muncul di variety show.
  • Merekam lebih dari 20 iklan sepanjang karirnya termasuk LG, Sharp, Uniqlo, dan Adidas.
  • Ia pernah dikabarkan berkencan dengan aktris Han Hyo Joo setelah terlihat berbelanja bersama di AS.
  • Sepupu Kang Dong Won menikah dengan sepupu Gong Yoo, menjadikan mereka sebagai saudara jauh.
  • Tipe kepribadian MBTI Dong Won adalah INTJ.
  • Dia memiliki nama panggilan Kang Chamchi dan Chamchi Oppa.
  • Dong Won tampaknya menikmati Britpop dan memiliki selera musik yang luas.
  • Kang Camchi bergabung dengan tim bisbol selebriti bernama Playboy pada masa lalu.
  • Kecuali saat syuting, ia berbicara dalam dialek Busan dalam kehidupan sehari-hari.
  • Kang Camchi membintangi banyak video musik untuk penyanyi sekaligus teman SMA-nya, Joo Hyung Jin.
  • Ia dikenal sebagai aktor yang tidak pernah mengekspos kehidupan pribadinya dan tidak memiliki akun media sosial.
  • Banyak selebriti wanita menganggap Dong Won sebagai tipe ideal mereka, termasuk Taeyeon SNSD dan Seohyun, Suzy, dan Hyorin.
  • Dia merupakan otaku dan suka membaca manga ‘Vagabond’ dan ‘One Piece’ serta mengoleksi Gundam.
  • Dong Won ternyata pernah memiliki pacar seorang model yang dikencaninya selama 6 tahun hingga akhirnya harus putus di tengah jalan.
  • Ia menjabat sebagai pekerja layanan publik selama tugas militernya dari 18 November 2010 hingga 12 November 2012.

Demikian profil dan biodata Kang Dong Won, aktor yang dikabarkan menjalin hubungan dengan Rose BLACKPINK. Nah, apakah kamu juga salah satu penggemar aktor kondang ini?

Editor: Juni Sinaga
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS