PARBOABOA - Cara mengatasi HP kemasukan air sebenarnya cukup sederhana. Tapi, tetap tidak bisa dilakukan sembarangan.
Sejumlah ponsel, terutama model flagship, umumnya memang sudah dibekali fitur tahan air dan debu IP67 atau bahkan IP68.
Akan tetapi, jika tidak dilengkapi standar IP rating tertentu, otomatis pengguna harus lebih hati-hati. Terutama jika sewaktu-waktu ponsel basah terkena hujan, atau bahkan terendam air.
Kalau kehujanan mungkin masih bisa diatasi. Lalu, bagaimana jika HP kesayanganmu itu secara tidak sengaja terkena air atau tercebur basah kuyup?
Ada banyak kemungkinan hal tersebut bisa terjadi. Mungkin kamu tidak sengaja menjatuhkannya ke bak mandi ketika smartphone dibawa masuk kamar mandi.
Atau saat banjir, kamu sudah berhati-hati sekali membawa smartphone kesayangan, tetapi terpeleset hingga smartphone jatuh ke genangan air.
Atau juga bisa kamu tidak sengaja diceburkan ketika kamu ulangtahun misalnya. Nah, kalau terjadi seperti itu biasanya banyak yang panik dan melakukan langkah-langkah yang salah.
Jika kejadian-kejadian tersebut terjadi, jangan panik dulu! Ada kemungkinan, HP kesayangan kamu bisa diselamatkan. Untuk itu, Parboaboa sudah siapkan cara mengatasi HP kemasukan air dibawah ini!
1. Langsung Angkat HP dari Dalam Air
Cara mengatasi HP kemasukan air yang pertama kamu lakukan adalah langsung mengangkat hp dari dalam air. Pasalnya, air bisa masuk ke dalam komponen ponsel melalui celah-celah sempit seperti lubang jack earphone atau charger.
Jika ponselmu terjatuh ke dalam genangan air, tentunya hal pertama yang harus kamu lakukan adalah langsung mengangkat ponsel dari dalam air secepat mungkin.
Hal ini untuk menghindari kemungkinan semakin banyak air yang berhasil merembes masuk ke dalam ponsel.
Jika ponselmu terkena tumpahan air, segera jauhkan dari sumber air tersebut. Dan jika terkena air dalam keadaan sedang di-charge, sebaiknya lepaskan terlebih dahulu baru ambil ponsel untuk menghindari risiko kamu kesetrum.
2. Matikan HP dengan Segera
Besar kemungkinannya Hp masuk ke dalam air dalam keadaan menyala. Jika iya, cara mengatasi hp kemasukan air yang satu ini harus kamu lakukan dengan segera. Kalau sudah mati, jangan coba-coba langsung mengaktifkannya.
Hal ini akan memperparah keadaan. Ini karena listrik dan air tidak bisa menyatu. Semakin besar aliran listrik di dalam handphone, semakin besar pula kemungkinan untuk terjadi korsleting.
3. Jangan Goyang-goyangkan HP
Selain menghidupkan langsung HP yang kemasukan air, sebaiknya kamu jangan menggoyang-goyangkan HP.
Pada sebagai orang akan berpikir menggoyang-goyangkan HP dapat membuat air keluar dari HP. Padahal, hal tersebut dapat memperburuk keadaan karena air justru akan menyebar ke komponen lainnya.
Intinya, jangan gerakkan ponsel terlalu banyak. Tindakan ini dilakukan agar air di dalam ponsel tak terus bergerak.
4. Jangan Menekan Sembarang Tombol
Jangan sembarang menekan tombol pada HP karena bisa-bisa air semakin banyak masuk melalui celah tombol.
Sebenarnya poin ini tidak terlalu berlaku pada HP modern yang sepenuhnya diselimuti touch screen. Namun, HP modern tetap memiliki beberapa tombol, seperti tombol power dan volume suara.
5. Selamatkan LCD
Pastikan kamu mengeringkan bagian LCD menggunakan kain atau tisu. LCD bermaterikan filamen lunak yang kurang tahan terhadap kelembaban air. Jika dibiarkan basah, bisa-bisa muncul flek hitam.
6. Segera Lepas Komponen HP
Ketika HP terkena air, cara mengatasi HP kemasukan air berikutnya adalah mengeluarkan bagian dari perangkat tersebut untuk menghindari kerusakan yang lebih luas.
Komponen seperti kartu SIM, dan kartu MicroSD sebaiknya segera dikeluarkan dari ponsel dan diletakkan di tisu kertas.
Namun, jika kamu memiliki kemampuan teknisi yang cukup mumpuni dan tak takut kehilangan garansi, tak ada salahnya untuk membongkar komponen lain yang ada di ponsel. Dengan demikian, masing-masing bagian dapat dikeringkan dengan lebih cepat.
7. Keringkan Dengan Lap Kering
Segera keringkan semua bagian HP. Namun, bagian pertama yang perlu segera dikeringkan adalah bagian layar atau LCD.
Sebab, LCD merupakan bagian yang paling mudah rusak apabila terkena air. Jika LCD dibiarkan dalam keadaaan lembap terlalu lama, ini bisa menyebabkan munculnya flek hitam pada LCD.
Cara mengatasi HP masuk air terbaik dan termudah untuk mengeringkan komponen HP adalah dengan menggunakan lap kering.
Kemudian, hindari menjemur HP di bawah sinar matahari langsung karena berpotensi merusak komponen-komponen HP, utamanya LCD jika dijemur menghadap ke atas.
8. Jangan Mengeringkan dengan Hair Dryer
Sebelumnya, sudah dijelaskan bahwa cara mengatasi hp kemasukan air disarankan mengeringkannya dengan lap dan menghindari menjemur HP di bawah sinar matahari.
Sekarang, kamu mungkin bertanya-tanya, bolehkah kamu mengeringkan HP dengan hair dryer, mengingat suhu hair dryer yang tinggi bisa membuat HP lekas kering?
Ternyata, kamu dilarang keras mengeringkan HP dengan hair dryer. Alasannya, suhu hair dryer terlalu panas yang dikhawatirkan dapat menyebabkan komponen listrik pada HP cepat naik suhunya dan meningkatkan risiko kerusakan.
9. Kubur HP ke Dalam Beras Beberapa Hari
Salah satu cara mengeringkan HP yang kemasukan atau terkena air adalah dengan merendamnya di beras kering.
Cara mengatasi HP kemasukan air baterai tanam dengan beras ini terbilang cukup ampuh, sebab beras memiliki sifat menyerap kelembapan yang membantu penyerapan air dari dalam ponsel dengan lebih cepat dan mudah.
Ini juga merupakan cara mengatasi speaker hp kemasukan air yang bisa kamu coba. Jika sudah didiamkan di dalam beras, kamu bisa cek pengaturan volume Hp dan melakukan tes speaker.
Berikut langkah yang tepat untuk merendam ponsel yang terkena air di dalam beras:
- Ambil kantong plastik atau ziplock, isi dengan satu mangkok sedang beras kering dan bersih
- Letakkan bagian-bagian ponsel seperti baterai, kartu SIM dan memori, serta bagian bodi ponsel ke dalam kantong tersebut
- Ikat atau tutup dengan kencang
- Diamkan selama setidaknya 2-3 hari, baru kemudian cek apakah ponsel bisa dinyalakan.
10. Gunakan Silica Gel
Cara mengatasi Hp yang kemasukan air juga dapat mengisi kantong plastik dengan paket silica (paket kecil yang kamu temukan di kotak sepatu) dan memasukkan ponsel ke dalamnya.
Silica adalah pengering yang menyedot kelembapan air, sehingga sangat cocok untuk mengeringkan smartphone yang basah.
Kamu bisa meninggalkan ponsel di dalam mangkuk atau tas berisi silica gel selama sekitar 3 hari untuk memastikan bahwa semua kelembapan telah hilang.
Demikianlah cara mengatasi HP kemasukan air yang bisa kamu coba. Semoga membantu!
Editor: -