Pertama Kali, Thailand Tunjuk Perempuan Muslim Sebagai Gubernur

Pateemoh Sadeeyamu resmi menjadi gubernur wanita Muslim pertama di Provinsi Pattani, Thailand. (Foto: Facebook/Pateemoh Sadeeyamu)

PARBOABOA, Jakarta – Sejarah baru tercipta di Thailand, negara yang mayoritas beragama Buddha itu pertama kalinya menunjuk perempuan Muslim sebagai gubernur di salah satu daerah bagian selatan.

Seperti dilansir dari Bangkok Post, Jumat (18/11/2022), Kabinet Thailand resmi menyetujui penunjukkan Pateemoh Sadeeyamu menjadi Gubernur Provinsi Pattani pada Selasa (15/11/2022) lalu.

Di usia 57 tahun, Sadeeyamu memiliki banyak prestasi dan rekam jejak yang memuaskan.  Selama 29 tahun berkarir, Sadeeyamu pernah menjabat sebagai Direktur Kantor Administrasi Pusat di Pusat Administrasi Perbatasan Selatan Provinsi.

Kemudian ia pernah menjabat dua kali sebagai Wakil Gubernur di Provinsi Phatthalung dan Provinsi Narathiwat, sebelum akhirnya ditunjuk sebagai Gubernur Provinsi Pattani. Penunjukan Sadeeyamu pun disambut baik oleh masyarakat provinsi di Thailand Selatan itu.

Untuk diketahui, Provinsi Pattani, Yala dan Songkhla merupakan wilayah dengan komunitas Melayu-Muslim terbesar yaitu Patani, dan jumlah penduduk yang mencapai 1,4 juta.

“Ini adalah perkembangan yang sangat besar. Menjadi seorang Muslim dan seorang wanita memiliki banyak tantangan dalam politik Thailand,” kata Wakil Dekan Akademik, Penelitian dan Luar Negeri di Universitas Prince of Songkla, Pattani, Yasmin Sattar, dikutip dari Anadolu Agency, Jumat (18/11/2022).

Sattar mengatakan, terpilihnya Sadeeyamu sebagai Gubernur menjadi tanda peningkatan peran wanita muslim dalam politik di Thailand. Pengangkatan ini juga dipandang sebagai persepsi positif banyak umat Muslim.

Menurut Sattar, hal ini akan meningkatkan kepercayaan pada negara Thailand yang sangat penting untuk mengakhiri konflik, terutama antara Thailand dan kelompok pemberontak di wilayah selatan.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS