PARBOABOA, Medan - Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Republik Indonesia (RI) mendatangi Polda Sumatra Utara (Sumut) untuk klarifikasi penanganan kasus kematian Bripka Arfan Saragih, Senin (03/04/2023).
Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, pertemuan digelar tertutup di ruang Tribrata Polda Sumut, sejak pagi hingga malam.
"Jadi hari ini Polda Sumut kedatangan Kompolnas yaitu sekretaris Kompolnas, komisioner kompolnas Benny Mamoto dan Komisioner Kompolnas Poengky Indarti. Ada dua orang yang hadir di sini," katanya.
Ia menjelaskan kedatangan Kompolnas mendengarkan apa yang sudah dilakukan tim dalam mengungkap peristiwa kematian Bripka AS dan terkait dugaan penggelapan uang para wajib pajak.
"Nanti kita akan jelaskan secara utuh terkait dengan apa yang dilakukan dan peristiwa yang sebenarnya supaya lebih transparan dan terbuka," ujarnya.
"Jadi teman-teman mohon bersabar karena tim terus bekerja. Asistensi dari Kapolda terus diberikan dan kita menerima kehadiran dari Kompolnas," pungkasnya.
Editor: RW