PARBOABOA - Butuh referensi untuk membangun ruangan berwarna ungu yang nyaman dan menawan? Intip sejumlah inspirasi kombinasi cat rumah warna ungu dan kuning pada artikel berikut ini!
Ungu adalah salah satu warna yang cukup popular di masyarakat Indonesia, khususnya kalangan wanita.
Ini karena persepsi warnanya yang kerap merepresentasikan imajinasi, spiritualitas, dan misterius.
Oleh sebab itu, penggunaannya akan sangat cocok bagi kamu yang menginginkan hunian mencuri perhatian sekaligus menenangkan.
Namun, sebelum memutuskan untuk mengaplikasikan warna ungu pada rumahmu, ada baiknya mengetahui sejumlah kombinasinya. Pasalnya, salah mengombinasikan warna ini bisa berakibat fatal.
Bukannya mendapatkan hunian yang aesthetic, tampilan rumahmu justru akan tidak norak.
Untuk itu, Parboaboa.com sudah merangkum sejumlah inspirasi desain yang bisa kamu jadikan referensi.
Cek beberapa inspirasi kombinasi cat rumah warna ungu dan kuning berikut ini!
1. Kombinasi Cat Warna Ungu Kuning di Ruang Tengah
Banyak yang beranggapan jika rumah dengan warna ungu, tabu untuk diterapkan. Karena melambangkan kesedihan.
Padahal warna ungu bakal menarik, jika dekorasi yang digunakan tepat dengan interior yang beraneka gaya.
Warna kuning akan menampilkan kesan ceria, dan melengkapi warna ungu tadi. Perpaduan warna untuk ruang tengah ini, tentunya akan meningkatkan mood kamu setiap hari.
2. Kamar Sederhana Warna Ungu dan Kuning
Kombinasi cat rumah warna ungu dan kuning akan membuat adem kamar tidur kamu. Pilih warna ungu dan kuning yang agak mengarah ke pastel, dan yang tak terlalu mencolok.
3. Kamar Tidur Cat Ungu dan Kuning
Sama halnya, seperti desain perpaduan sebelumnya, kombinasi cat rumah warna ungu dan kuning akan membuat kamar jadi adem. Plafon dan bingkai putih bisa diterapkan untuk perpaduan warna ungu dan kuning.
4. Kamar Tidur Anak Warna Ungu dan Kuning Terang
Berbeda dari warna ungu dan kuning sebelumnya, jika kamu ingin menampilkan nuansa ceria, pilih warna yang terang.
Ini tentu saja akan cocok untuk anak dan remaja. Karena akan meningkatkan suasana hati mereka. Kombinasi cat rumah warna ungu dan kuning ini juga pas untuk diaplikasikan di kamar tidur mungil.
5. Kamar Anak Warna Ungu dan Kuning Ceria
Inspirasi desain kombinasi cat rumah warna ungu dan kuning lainnya untuk kamar anak.
Dinding memakai cat warna ungu dan putih, sedangkan warna kuning diterapkan pada furnitur kayu pada dekorasi.
Dengan perpaduan ini, kamar anak akan tampak cerah dan ceria.
6. Dapur Cantik dengan Kombinasi Cat Ungu dan Kuning
Ingin punya dapur cantik dengan nuansa ceria? Kombinasi cat rumah warna ungu dan kuning ini bisa jadi pilihan tepat.
Warna kuning bisa diaplikasikan di dinding, sementara ungu untuk warna furnitur kayu seperti meja dan rak.
Dengan kombinasi ini, aktivitas memasak jadi lebih menyenangkan karena suasana dapur mencerahkan.
7. Halaman Belakang dengan Cat Ungu dan Kuning
Kombinasi cat rumah warna ungu dan kuning memang cocok diterapkan di tiap bagian rumah kamu. Halaman rumah jadi makin cerah, dan dengan perpaduan warna ini jadi lebih adem.
8. Ungu dan Warna Batu Natural
Contoh perpaduan warna cat ungu dengan warna lain kali ini adalah dengan warna natural dari batu. Gambar di atas merupakan sebuah kamar mandi yang lengkap dengan wastafel, bathtub, dan juga shower.
Fokus pada ruang shower, dindingnya memakai batu ubin berwarna abu gelap yang ternyata cocok untuk dipadukan dengan warna dinding yang ungu.
9. Ungu dan Ungu Muda Serta Hijau Tosca
Berbeda dari inspirasi kombinasi warna ungu yang sebelumnya, kali ini perpaduannya dengan dua warna lain.
Warna pertama yang paling dekat adalah warna ungu muda yang sudah pasti akan cocok. Lalu, di dalam warna ungu muda ada pintu yang dibalut dengan warna cat hijau tosca. Ternyata perpaduan yang tidak biasa ini juga layak untuk dijadikan inspirasi.
10. Ungu dan Warna Kayu Natural
Contoh kombinasi perpaduan warna cat ungu dengan warna lain yang keempat belas adalah dengan warna natural dari kayu.
Seperti yang terlihat dari gambar di atas, material kayu pada lantai, lemari, dan jendela terlihat serasi. Ini cocok sekali untuk diaplikasikan pada sebuah rumah musim kemarau dekat dengan pantai.
Nah, itulah tadi beberapa referensi kombinasi cat rumah warna ungu dan kuning dan warna lainnya yang bisa kamu terapkan di hunianmu. Jangan lupa selalu pantau model rumah masa kini di Parboaboa.com ya!
Editor: -