Baru-baru ini Google merangkum serangkaian topik yang menjadi tren (trending topic) pencarian warganet Indonesia selama 2021.
Muai dari aplikasi PeduliLindungi, vaksin Covid-19, sampai paket makanan cepat saji McDonalds BTS Meal menjadi hal yang paling banyak dicari selama tahun ini.
Head of Large Customer Marketing Google Indonesia, Muriel Makarim mengatakan tahun 2020 menjadi periode yang menantang bagi sejumlah industri karena Google dituntut untuk dapat beradaptasi dengan perubahan kebiasaan baru atau akrab diistilahkan dengan new normal.
"Banyak ketidakpastian terutama karena ada pandemi dan perubahan yang sangat drastis, sehingga banyak tren-tren baru yang mungkin kita tidak pernah lihat di tahun 2019 dan 2018," kata Muriel dalam sesi conference call.
"Laporan ini juga memberikan insight mengenai tren yang tidak kami lihat dua tahun lalu ketika mulai menerbitkan laporan Year in Search untuk Brand," lanjut Muriel.
Communication Manager Google Indonesia, Feliciana Wienathan mengatakan bahwa kategori tersebut dipilih karena topik terkait pengendalian pandemi dan Covid-19 memang masih relevan sampai saat ini.
"Kami merasa bahwa Indonesia saat ini masih dalam momen-momen pandemi (Covid-19), jadi masyarakat memang tetap harus waspada," tutur Feliciana dalam konferensi pers virtual, Rabu (8/12/2021).
"Sepanjang 2021, masyarakat mencari cara menyembuhkan indera penciuman, atau apa itu gejala anosmia, atau bahkan bagaimana cara untuk mencegah Covid-19," imbuh Feliciana
Selain kategori Covid-19, Google masih menghadirkan kategori "Overall Trending" untuk topik-topik yang menjadi perbincangan secara umum, kategori berita atau "Peristiwa Nasional", "Resep", hingga "Film'Series".
Di samping itu yang tak luput dari pencarian banyak di cari ialah paket makanan cepat saji yang sempat viral, BTS Meal. Feliciana mengatakan BTS Meal topic yang paling banyak diperbincangkan warganet sehingga menjadi salah satu kata kunci trending di 2021.
"Engga cuman yang serius, ini juga trending momen 2021 sempat bikin geger yaitu BTS meal," ujarnya.
Berikut daftar lengkap topik yang paling banyak dicari secara keseluruhan di Google Trend selama 2021:
1. Piala Euro
2. Olimpiade Tokyo
3. BTS Meal
4. Vaksin Covid-19
5. Pencegahan Covid-19
6. Peduli Lindungi
7. PPKM Diperpanjang
8. BPJS Ketenagakerjaan
9. Prakerja.go.id
10. Google Translate
Perlu dicatat, bahwa daftar tersebut disusun berdasarkan topik apa saja yang trending di Indonesia sepanjang tahun ini dibandingkan dengan tahun sebelumnya, bukan berdasar tingkat popularitas atau jumlah peneusuran terbanyak.
Editor: -