PARBOABOA – Bagi para komunitas motor, Touring merupakan agenda wajib yang harus dilakukan. Biasanya, touring dilakukan oleh beberapa komunitas motor pada waktu libur panjang atau weekend.
Touring juga merupakan hobi yang dapat menghilangkan penat atau saat ini lagi tren di sebut healing, setelah melakukan aktivitas sehari-hari yang monoton dan membosankan. Beberapa orang beranggapan saat touring fikiran menjadi lebih fresh karena melihat pemandangan yang ada di sepanjang jalan dan merupakan pengalaman yang sangat luar biasa dalam hal berkendara.
Namun, untuk melakukan touring ada beberapa hal yang harus di persiapkan agar touring tetap aman, nyaman dan mnyenangkan.
Adapun hal-hal yang harus di persiapkan, yakni:
1. Periksa kondisi kendaraan
Sebelum melakukan touring ada baiknya memeriksa kondisi kendaraan. Hal ini sangat penting di lakukan mengingat motor akan di pakai untuk perjalanan yang cukup jauh.
Pemeriksaan bisa dilakukan pada bagian-bagian vital seperti, mesin, ban dan rem. Dan jangan lupa juga mencuci motor agar terlihat keren saat di kendarai.
2. Pastikan tubuh dalam kondisi fit
Pastikan kondisi tubuh dalam keadaan fit agar tetap stabil dalam berkendara. Untuk menjaga tubuh tetap fit, bisa mengkonsumsi vitamin, menjaga pola makan, serta tidur yang cukup dan teratur.
3. Membawa surat kendaraan, identitas lengkap dan memakai helm
Dalam berkendara, kita juga harus mengikuti aturan dalam berkendara . Dengan membawa surat-surat berkendara dan identitas yang lengkap serta memakai helm, sudah mengikuti aturan lalu lintas yang ada. Hal ini sangat penting dilakukan mengingat banyak operasi polisi yang di gelar di setiap jalan terutama memasuki perbatasan kota.
Dengan menyiapkan hal-hal tersebut bisa di pastikan anda bisa lewat dengan aman karena dalam keadaan lengkap dan siap berkendara.
4. Repair kit, Tool Kit dan kotak P3K
Selama touring repair kit dan kotak P3K harus selalu dibawa. Sebab, hal ini sangat penting dibawa mengingat banyak hal yang tak terduga bisa terjadi dijalanan.
Apabila terjadi kecelakaan ringan atau motor rusak di perjalanan, Repair Kit, Tool Kit dan kotak P3K merupakan solusi yang sangat baik agar touring dapat dilanjutkan dengan aman.
5. Jaket anti hujan
Pada saat berkendara, gunakanlah jaket anti hujan berbahan parasut. Hal ini sangat berguna saat turun hujan di perjalanan dan berguna juga untuk melindungi tubuh dari panas matahari ketika cuaca cerah.
Itulah beberapa persiapan sebelum melakukan touring. Dan saat melakukan touring, tetap mengikuti aturan-aturan lalu lintas yang berlaku.