PARBOABOA – Menjelang akhir tahun dan libur panjang sering dimanfaatkan oleh komunitas sepeda motor untuk touring. Untuk melakukan perjalanan jarak jauh, tentu diperlukan persiapan yang matang.
Selain memperhatikan perawatan motor dan keperluan pribadi, tool kit juga wajib diperhatikan guna mengantisipasi masalah selama perjalanan. Bisa dibilang, tool kit merupakan pertolongan pertama saat motor mengalami trouble atau mogok di jalan.
Lalu, apa saja tool kit yang harus dipersiapkan? Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
1. Kunci Busi
Dalam keadaan darurat saat motor mogok, yang pertama kali dilakukan adalah dengan mengecek bagian pengapian, yakni busi. Untuk itu, kamu perlu mempersiapkan kunci khusus pembuka busi, baik untuk motor matik, bebek, atau sport.
2. Tang
Saat perjalanan jarak jauh, tang merupakan alat yang sangat penting bagi kita. Alat ini berfungsi sebagai pengganti tangan kita saat harus memegang kuat mur ataupun baut yang dikencangkan. Contohnya saat mesin motor panas, tentu akan sulit bagi kita untuk membuka koil tanpa menggunakan alat bantu.
Tang dapat digunakan untuk membuka koil yang keras dan ketika mesin masih panas. Selain itu, tang juga bsia digunakan untuk memotong dan mengupas kabel, menjepit klem, dan membuka baut yang slek.
3. Obeng
Obeng merupakan tool kit yang berfungsi untuk mengencangkan dan melonggarkan baut. Agar lebih praktis, pilihlah jenis obeng dengan ujung berbentuk kembang (+) dan berbentuk minus (-) sekaligus.
4. Chainlube
Pelumas bisa digunakan agar rantai bisa awet dan tidak cepat putus. Perjalanan jarak jauh tentu bisa mengakibatkan rantai cepat aus bahkan rusak. Untuk itulah, kamu wajib membawa pelumas rantai.
5. Kunci Pas
Kunci pas umumnya digunakan untuk mengencagkan ataupun mengendurkan baut atau mur pada sepeda motor. Penggunaan alat ini seperti saat kita ingin mengencangkan rantai atau spion yang kendur. Kunci pas yang biasa digunakan adalah kunci nomor 10, 12, 14, 17, dan 21.
Itulah tadi beberapa tool kit yang perlu dipersiapkan saat ingin touring motor. Bagaimana, sudah siap untuk touring dengan motor kesayanganmu?